Polusi Bisa Pengaruhi Keinginan untuk Bunuh Diri? Ini Penjelasannya!

By Alsabrina, Kamis, 12 Desember 2019 | 22:00 WIB
Polusi (iStockphoto)

NOVA.id - Kita semua mungkin sudah tahu bahwa polusi udara memberikan dampak buruk bagi kesehatan, seperti pada kulit dan organ pernafasan.

Namun, polusi udara ternyata juga bisa berdampak pada kesehatan mental, lo. Apa sebabnya?

Psikolog klinis Veronica Adesla, M.Psi menjelaskan, ada beberapa jenis stres yang dialami oleh manusia.

Baca Juga: Keluhkan Polusi, Wulan Guritno: Apa Aku Enggak Usah Tinggal di Jakarta?

Tidak hanya stres yang berasal dari masalah sehari-hari, tetapi ada juga stres karena faktor lingkungan negatif yang berlangsung konstan dan terus menerus.

Vero menyebutkan hasil penelitian yang dilakukan di Cincinnati, Ohio, Amerika Serikat. Penelitian tersebut mengaitkan polusi dengan stres.

Salah satunya menyebutkan bahwa paparan polusi udara yang tinggi saat usia bayi hingga anak-anak, menyebabkan peningkatan kecemasan dan depresi ketika memasuki usia 12 tahun.

Baca Juga: Tak Disangka Polusi Udara Bisa Menjadi Pemicu Obesitas! Apa Penyebabnya?