“Praktek parenting atau pola asuh di masa lalu dan saat ini sangat berbeda. Banyak teknologi, cara, dan pandangan baru yang mempengaruhi kesiapan fisik dan mental anak-anak kita,” tuturnya.
Sebagai orangtua, hal terbaik yang bisa ia lakukan adalah dengan mendukung persiapan dan ketangguhan fisik dan mental anak.
“Salah satunya adalah memberikan nutrisi seimbang untuk mendukung daya tahan tubuh dan mengasah karakter resilient si Kecil agar ia siap hadapi masa depan,” lanjutnya.
Nutriclub melalui kegiatan Royal Lounge Nutriclub mengajak para orang tua untuk mengenal apa itu karakter resilient, pentingnya karakter tersebut, berbagi pengalaman dengan sesama orangtua, hingga sesi konsultasi secara langsung bersama para ahli.
Untuk anak-anak, ada beragam permainan digital dan analog untuk latih karakter resilient yang difasilitasi dan dikembangkan secara langsung bersama para psikolog keluarga dari Rumah Dandelion.
Selain itu, dilaksanakan juga aktivitas seru yang bertujuan untuk mempererat bonding bagi orangtua dan anak serta memperkuat pemahaman bahwa penanaman karakter anak dimulai dari orangtua.