Hindari 6 Kebiasaan Menggunakan Ponsel Ini karena Bisa Merusak Hubungan

By Presi, Rabu, 1 Januari 2020 | 00:00 WIB
Hindari 6 Kebiasaan Menggunakan Ponsel Ini KarenaBisa Merusak Hubungan (Deagreez)

NOVA.id - Smartphone atau ponsel memiliki peran yang sangat besar mengingat rata-rata orang menggunakannya lebih dari empat jam dalam sehari.

Tidak mengherankan bahwa ponsel kita memiliki pengaruh besar pada banyak aspek kehidupan dan tidak terkecuali juga hubungan kita.

Dilansir dari BrightSide, berikut ini adalah 6 kebiasaan menggunakan ponsel yang dapat merusak hubungan kita.

Baca Juga: Berhubungan Intim Semakin Bergairah, Jamah 10 Bagian Erotis Ini Milik Perempuan!

1. Tersenyum saat menggunakan ponsel

Tersenyum saat menggunakan ponsel dan tidak memberi tahu apa alasannya dapat membuat orang merasa canggung.

Apalagi jika hal itu dilakukan Sahabat NOVA lakukan saat bersama pasangan. Jika begitu, pasangan Sahabat NOVA mungkin mulai merasa tidak nyaman dan merasa cemburu jika Sahabat NOVA tersenyum pada sesuatu di ponsel.

Namun, situasinya dapat diubah dengan mudah jika Sahabat NOVA bisa berbagi dengan pasangan tentang apa yang sedang ditertawakan.

Baca Juga: 3 Kunci Utama dalam Berhubungan Intim, Dijamin Bisa Menambah Kenikmatan!