Musim Hujan Bikin Kulit Kering? Atasi dengan Masker Apel Buatan Sendiri Ini yuk!

By Nuzulia Rega, Minggu, 5 Januari 2020 | 19:34 WIB
RMusim Hujan Bikin Kulit Kering? Atasi dengan Masker Apel Buatan Sendiri Ini yuk! (Istock)

NOVA.id - Tahukah Sahabat NOVA jika kulit kering tak melulu terjadi karena paparan sinar matahari atau udara yang panas?

Ya, siapa sangka musim hujan pun juga bisa menyebabkan kulit menjadi kering lo.

Musim hujan yang membuat perubahan suhu menjadi lebih dingin dapat menyebabkan kulit kering, atasi hal tersebut dengan masker apel buatan sendiri ini yuk.

Baca Juga: Punya Kulit Kering Tapi Ingin Makeup Tahan Lebih Lama? Ini Tipsnya

Untuk melembapkan kulit kering di musim hujan seperti sekarang ini, kita bisa memanfaatkan buah yang dapat dengan mudah kita temui di pasaran.

Salah satunya apel.

Kaya akan vitamin C, apel dapat meningkatkan produksi kolagen di kulit.

Baca Juga: Punya Kulit Kering, Lea Simanjuntak Tak Pernah Lepas dari Kertas Minyak

 

 

Hal tersebut dapat meningkatkan elastisitas sekaligus menjaga kulit tetap terhidrasi.

Kita dapat mencampur apel dengan madu untuk hasil yang lebih maksimal.

Madu sendiri memiliki sifat emolien kuat yang dapat menjaga kulit kenyal dan lembap.

Baca Juga: Andalkan Air Suci, Perawatan Glass Skin Facial Jadi Solusi Bagi Kulit Kering

Caranya pun cukup mudah.

Ambil satu sendok makan apel yang sudah diparut dan campur dengan satu sendok teh madu.

Oleskan pasta tersebut pada wajah hingga leher dan biarkan selama 15-20 menit.

Bilas dnegan air bersih dan kita bisa mengulangi pemakaian sebanyak dua kali dalam seminggu. (*)