10 Tahun Mengidap Kanker, Ria Irawan Sempat Dinyatakan Sembuh, tetapi Kembali Kambuh Lagi

By Presi, Senin, 6 Januari 2020 | 10:53 WIB
Ria Irawan (Instagram - riairawan)

NOVA.id - Kabar duka kembali menghampiri jagat dunia hiburan Indonesia.

Aktris Ria Irawan dikabarkan meninggal dunia pada Senin (06/01) dini hari.

Ria Irawan tutup usia di umur ke-50 tahun di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat.

Baca Juga: Kaget Dengar Ria Irawan Meninggal, Sha Ine Febriyanti Ceritakan Pertemuan Terakhirnya dengan Mendiang yang Penuh Keceriaan

Ria Irawan diketahui mengidap kanker getah bening sejak 2009 lalu.

Sejak itu, Ria Irawan mendengar kabar bahwa dirinya mengidap kanker pada kelenjar getah bening di tulang panggul kanan.

Pada saat itu Ria Irawab mengidap kanker stadium 3C.

Lima tahun kemudian, Ria Irawan sempat dinyatakan sembuh.

Namun, pada 2019 Ria Irawan kembali menerima kabar buruk lagi, di mana kanker tersebut mulai aktif lagi dan menyebar ke organ tubuh lainnya. Kali ini kanker endometrium.

Dilansir dari Kompas.com, Ria Irawan mengidap kanker endometrium sejak 2014 dan sel kanker tersebut menyebar ke organ tubuh lainnya, seperti kepala dan paru-paru.

Baca Juga: Penyebab Puting Payudara Tiba-Tiba Menghitam, Salah Satunya Gejala Kanker!

Bahkan massa tumor di bagian kepala membuat saraf Ria Irawan tertekan sehingga ia menjadi sulit untuk berbicara dan juga kehilangan keseimbangan.

Ria Irawan merupakan putri dari pasangan aktor senior Bambang Irawan dan Ade Irawan.

Sejumlah penghargaan pernah diraih oleh Ria Irawan, misalnya penghargaan Festival Film Indonesia 1986 sebagai Artis Pendukung Terbaik lewat film Bila Saatnya Tiba (1985).

 

Selain sebagai aktris peran, Ria juga pernah berkecimpung di industri musik.

Ia pernah mengeluarkan beberapa album, misalnya album pop dengan lagu hits berjudul Sorga Dunia yang dirilis tahun 1998 dan laris di pasaran. (*)