NOVA.id - Kabar tidak menyenangkan bagi para penggemar X1, boyband asal Korea Selatan bentukan ajang pencarian bakat Produce X 101.
Tepat pada Senin (06/01) kemarin, agensi-agensi yang menaungi para memberi X1 itu memutuskan akan membubarkan boyband tersebut.
Total ada sembilan agensi yang bersama-sama mengumumkan pernyataan tersebut.
Baca Juga: Menjadi Boyband K-Pop Pertama, BIGBANG akan Tampil Di Coachella 2020
“Setelah negosiasi antara anggota X1 dengan agensi mereka, di bawah kondisi kesepakatan bulat, sebuah perjanjian tidak tercapai,” demikian pernyataan tersebut ditulis.
“Dan dengan demikian memutuskan pembubaran mereka," lanjut pernyataan itu dilansir dari AllKPop.
Sembilan agensi tersebut adalah Play M Entertainment, Yuehua Entertainment, T.O.P. Media, OUI Entertainment, MBK Entertainment, Woollim Entertainment, DSP Media, Starship Entertainment, dan Brandnew Music.
Penyelenggara Produce X 101, CH ENM yang menaungi X1 sebagai grup mengatakan bahwa pihaknya menghormati keputusan agensi-agensi yang ingin membubarkan X1.
X1 bubar karena dipicu skandal manipulasi voting yang dilakukan produser acara Produce X 101.
Sebelumnya, pada 30 Desember 2019 lalu, CJ ENM pernah mengeluarkan permintaan maaf publik atas kontroversi tersebut.
Heo Minhee dari CJ ENM meminta maaf karena mencurangi hasil voting seri Produce, dengan mengatakan bahwa mereka tidak akan mengambil semua keuntungan yang diperoleh oleh grup.
Selain itu, mereka juga berjanji akan memberikan kompensasi kepada peserta pelatihan yang terpengaruh oleh manipulasi voting tersebut.
Grup ini memiliki 11 anggota yang terpilih dari program Produce X 101. Mereka adalah Kim Yohan, Kim Wooseok, Han Seungwoo, Song Hyeonjun, Cho Seungyoun, Son Dongpyo, Lee Hangyul, Nam Dohyon, Cha Junho, Kang Minhee, dan Lee Eunsang. (*)