NOVA.id - Didiagnosis idap kanker kelenjar getah bening stadium dua pada bulan Agustus 2016 silam, kini Aldi Taher telah dinyatakan sembuh.
Sembuh dari kanker kelenjar getah bening, rupanya Aldi taher dilarang mengonsumsi makanan ini selama 5 tahun.
Baca Juga: Jadi Pasien BPJS Kelas 3, Aldi Taher Beberkan Kondisi Ruang Perawatan Ria Irawan
Hingga, mantan tunangan Denny Sumargo, Dita Soedarjo kembali menuai kritik pedas dari warganet.
Disebut salah kostum saat bantu korban banjir, Dita Soedarjo pun langsung bereaksi.
Dan inilah 3 berita terpopuler NOVA.id yang tayang Kamis, (09/01).
Baca Juga: Bagikan Percakapan Terakhir dengan BJ Habibie, Dita Soedarjo: Eyang Harusnya Sembuh Minggu Depan
1. Aldi Taher Dilarang Makan Makanan Ini Selama 5 Tahun oleh Dokter dan Kini Sembuh dari Kanker Kelenjar Getah Bening
Meskipun sudah dinyatakan bebas dari penyakit kanker, Aldi mengaku dirinya masih mengikuti saran dokter dalam menjalankan kehidupannya.
Aldi disarankan untuk mengonsumsi makanan sehat.
Dirinya memfokuskan konsumsinya pada buah-buahan dan sayuran.
"Alhamdulillah udah selesai treatment-nya.
"Dan bismillah selalu sehat mengonsumsi jus buah. Buah bit, belimbing, buah apapun menyehatkan.
"Pokoknya sehari dua kali," terang Aldi seperti dikutip dari tayangan Entertainment News Rabu (12/09/2018).
Tak hanya mengonsumsi buah-buahan untuk menjaga staminanya, aktor kelahiran Jayapura ini juga memiliki pantangan makan.
"Saya juga dianjurkan dokter untuk tidak makan makanan yang hangus-hangus," ujar Aldi.
Untuk itu, agar kanker yang pernah dideritanya tidak kembali lagi, Aldi tidak diizinkan untuk mengonsumsi masakan gosong.
"Selama lima tahun ke depan, saya harus terus mengatur kesehatan dan cek perkembangan selnya secara berkala," pungkasnya.
2. Kasus Reynhard Sinaga Disebut Coreng Nama Indonesia, Suami dari Artis Bintang Film Virgin Ini Justru Tuai Pujian dari Pemerintah Inggris
Viral kasus Reynhard Sinaga yang mencoreng nama Indonesia di mata dunia, khususnya Inggris, kini muncul kabar positif dari seorang warga negara Indonesia di Negeri Ratu Elizabeth yang menyelamatkan seseorang yang nyaris tenggelam di Sungai Thames.
Siapa sangka jika 1 dari 2 orang penyelamat tersebut adalah suami dari bintang film Virgin. Aksi penyelamatan itu sendiri dilakukan seiring dengan profesi terhormat dari suami perempuan yang juga pernah bintangi film Lovely Luna tersebut.
Kisah heroik ini berawal ketika Ron Dowson dan Habibi Syaaf sedang bertugas ketika CCTV menunjukkan seorang pria sedang berjuang di perairan terdekat.
Dua anggota staf keamanan parlemen telah dipuji sebagai pahlawan setelah menyelamatkan seorang pria yang jatuh ke Sungai Thames.
Petugas keamanan Ron Dowson dan petugas Polisi parlemen Habibi Syaaf sedang bertugas pada Selasa malam ketika operator CCTV melihat seorang pria jatuh ke sungai oleh Victoria Tower Gardens.
Priti Patel, Sekertaris Negara untuk Departemen Dalam Negeri Inggris dan Sir Lindsay Hoyle, Ketua Dewan Perwakilan Inggris pun memberikan pujian untuk 2 orang penyelamat ini.
"Kepahlawanan mereka adalah contoh sempurna polisi yang bekerja bersama anggota masyarakat untuk menjaga orang agar tetap aman.
"Mereka tak ragu menyelamatkan seorang pria yang berada dalam bahaya. Saya bangga menyebut mereka berdua rekan saya di parlemen," ujar Priti Patel.
Siapa sangka jika salah satu penyelamat tersebut adalah suami dari Anggie Yulia yang tenar setelah membintangi film Virgin pada 2004.
Adalah Habibi Syaaf yang merupakan warga negara Inggris dan kemudian menikahi Anggie pada 2008.
Kini, keluarga kecil mereka menetap di Inggris.
3. Disebut Salah Kostum oleh Netizen Saat Bantu Korban Banjir, Dita Soedarjo Ungkapkan Isi Hatinya: Paling Cepat Komentar, Paling Lambat Membantu
Dita Soedarjo mengunjungi lokasi korban banjir Jakarta pada malam hari beberapa waktu yang lalu.
Sayangnya, Dita Soedarjo dicibir netizen lantaran disebut salah kostum saat membantu korban banjir.
Terlihat, Dita tampil gaya sporty lengkap dengan topi pink, baju gym, dan celana legging.
Hal ini lantas menuai kritikan dari netizen. Warganet menilai jika Dita Soedarjo salah kostum atau saltum saat membantu korban banjir.
Mendapat stigma jelek di masyarakat, Dita Soedarjo ungkapkan isi hatinya.
"Thank u sweetie! Thanks for the reminders and understanding! Maaf maaf sekali saltum malah baju gym temen aku jg udah aku mintain pinjem jacket ga ada yg bawa huhu kalo balik lg kerumah macet super busy day today," jawab Dita Soedarjo menanggapi salah satu komentar dari netizen.
Dita pun menjelaskan mengapa dirinya tetap memakai baju tersebut saat membantu korban banjir.
"Netizen sebagian memang paling cepat berkomentar mengetik tapi paling lambat membantu in action, Hakim terlahir yang Diatas deh. Urus kekurangan masing2".
"Saya sudah sangat beriniative pinjem jacket dll tanya @natasyaferena witness hari itu ama saya kok dan ini cilincing jauh sekali bukan di selatan dan saya tidak mau cancel cuman karena baju. Setiap minggu hampir saya charity gak salah kostum kok, giliran sekali dibuat lebay bgt ????," ujar Dita Soedarjo. (*)