Banyak yang Mencari Kamar Kost, RedDoorz Akhirnya Hadirkan Kool Kost

By Tentry Yudvi Dian Utami, Sabtu, 25 Januari 2020 | 00:00 WIB
Banyak yang Mencari Kamar Kost, RedDoorz Hadirkan Kool Kost ()

NOVA.id  - Kebutuhan masyarakat dalam mencari hunian sementara seperti kamar kost memang cukup sulit.

Sebab, banyak pemilik hunian kost belum memakai strategi pemasaran online yang mempersulit calon penyewa untuk melihat hunian mereka.

Melihat kebutuhan seperti ini, RedDoorz meluncurkan KoolKost yang merupakan platform untuk layanan tempat tinggal atau kos yang terjangkau dan terkelola secara keseluruhan, yang memungkinkan pelanggan menyewa kamar dengan skema penyewaan yang fleksibel.

Baca Juga: Seru! Kota Kasablanka Suguhkan Beragam Atraksi Menarik Meriahkan Imlek

Bertujuan untuk menyediakan alternatif dan solusi yang lebih terjangkau untuk memiliki hunian dan tempat tinggal jangka panjang, KoolKost menyediakan tempat hunian bersama yang fleksibel dan berkualitas.

Wadah ini berfokus pada pengalaman, kemudahan, dan kenyamanan tinggal untuk pekerja dan mahasiswa di kota-kota besar di Indonesia.

Hunian ini dipilih dengan teliti berdasarkan kriteria yang telah ditentukan.

Baca Juga: Gramedia Tingkatkan Literasi dengan Berbagi Buku untuk Indonesia