BikinKentang Goreng Saus Keju yuk, Camilan yang Dijamin Bikin Nagih

By Nova.id, Rabu, 12 Februari 2020 | 07:00 WIB
Resep Kentang Goreng Saus Keju, Camilan yang Dijamin Bikin Nagih (Sajiansedap)

NOVA.id - Kentang menjadi bahan makanan yang mudah diolah menjadi apa pun.

Salah satu olahan kentang yang paling favorit adalah kentang goreng, camilan ini cocok jika disantap dengan saus.

Baca Juga: Resep Pepes Ampela Tahu, Menu Sehat dan Bergizi yang Bikin Nagih

Perpaduan cita rasa kentang goreng dengan saus keju dijamin bikin nagih dan disukai siapa saja.

Mudah dan sederhana, yuk kita buat kentang goreng saus keju sendiri di rumah!

Baca Juga: Resep Cumi Bakar Karamel Lezat, Dijamin Makan Makin Berselera

Waktu: 30 Menit

Sajian: 5 Porsi

Bahan: 500 gram kentang goreng frozen siap goreng 500 ml minyak untuk menggoreng

Baca Juga: Resep Puding Buah Lapis, Hidangan Menyehatkan Cocok untuk Keluarga

Bahan Saus Keju: 2 sendok makan mentega tawar 2 sendok makan tepung terigu protein sedang 2 siung bawang putih, cincang 300 ml susu cair

Baca Juga: Bosan Digoreng? Ikan Salmon Bisa Dibuat Jadi Sup Krim Juga Lo! Ini Resepnya

50 ml krim kental 100 gram keju cheddar, diparut 1/2 sendok teh garam 1/4 sendok teh merica bubuk 1/2 sendok teh peterseli, dicincang

Baca Juga: Resep Sup Sosis Jamur Tomat Nikmat, Bikin Sarapan Jadi Lebih Semangat

Cara Membuat Kentang Goreng Saus Keju:

1. Goreng kentang dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang. Angkat. Tiriskan.

2. Saus keju, panaskan mentega tawar. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan tepung terigu. Aduk sampai berbutir.

Baca Juga: Jajanan Pasar Ini Jadi Camilan Favorit Ani Yudhoyono, Yuk, Catat Resepnya dan Coba di Rumah!

 

3. Masukkan susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin.

4. Tambahkan krim kental, keju, garam, merica dan peterseli cincang. Aduk rata. Masak sampai meletup-letup.

5. Sajikan kentang bersama saus keju.

Nah, itu dia resep kentang goreng saus keju yang dapat dihidangkan sebagai camilan bersama keluarga dijamin nagih, selamat mencoba Sahabat NOVA. (*)

Artikel ini pernah tayang di laman Sajiansedap.grid.id dengan judul Resep Kentang Goreng Saus Keju Enak, Camilan Istimewa Akhir Pekan

Azizah Angraini Ramadini