Pernah Habiskan 4 Bungkus Rokok dalam Sehari, Indro Warkop Berhenti Jadi Perokok Berat Karena Hal Ini

By Presi, Kamis, 13 Februari 2020 | 06:30 WIB
Pernah Habiskan 4 Bungkus Rokok dalam Sehari, Indro Warkop Berhenti Jadi Perokok Berat Karena Hal Ini (Instagram @indrowarkop_asli)

Pada saat itu, anaknya yang masih kecil minta untuk difoto.

Permintaan anaknya itu membuat Indro kaget lantaran sang buah hati bergaya dengan rokok di jarinya.

"Dia bergaya sambil pegang rokok. Kata dia, biar kayak ayah. Saya bener-bener kaget, mikir. Takut kalau anak saya besar jadi perokok kayak saya," jelas Indro.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Asmara Rabu 12 Februari 2020: Pisces Penuh dengan Gairah dan Aquarius Jangan Egois

Peristiwa itulah yang membuat Indro berpikir untuk berhenti merokok.

"Pas setelah salat ied, itu saya berhenti. Sebelumnya, sebelum khotbah jelang salat, saya masih merokok dua batang," tuturnya.

Tentu bukanlah hal mudah bagi seorang perokok berat seperti Indro untuk berhenti merokok.

Baca Juga: Jadikan Isu Sensitif Sebagai Konten hingga Trending di YouTube, Vlog Saaih Halilintar Tuai Kecaman