Jadi Bulan-bulanan Netizen Setelah Sebut Berenang Bisa Sebabkan Kehamilan, Komisioner KPAI: Saya Mencabut Pernyataan

By Alsabrina, Senin, 24 Februari 2020 | 13:01 WIB
Sitti Hikmawatty, Komisioner KPAI viral sebut berenang bisa sebabkan kehamilan. (kolase)

“Bicara tentang masa subur dan berhubungan, itu juga enggak selamanya bisa jadi kehamilan,

"Karena sel telur itu tidak selamanya bagus,” jelas Ivan saat dihubungi Kompas.com, pada Minggu (23/2/2019).

Ivan menambahkan, pada saat masa subur, akan terjadi peningkatan aktifitas dari hormon yang dikenal sebagai hormon estradiol dan progesteron.

Baca Juga: 8 Jam Dipinang Konglomerat, Artis Cantik Ini Tampar Suami dan Gugat Cerai Usai Akad Nikah, Mahar Rp2 Miliarnya Ketahuan Hasil Berutang

Hormon itu berfungsi untuk mengatur reseptifitas dari rahim yang akan meningkatkan lendir dalam rahim.

“Lendir itu yang yang akan menjadi medium untuk sperma bisa berenang dari mulai serviks, uterus, sampai ke saluran telur, baru ke sel telur,” papar dokter dari RS Bunda Menteng Jakarta ini.

Sementara itu, sperma membutuhkan medium untuk bisa berenang, yaitu cairan semen.

Baca Juga: Jadi Sumber Antioksidan yang Bisa Remajakan Kulit, Begini Cara Membuat Semangka Jadi Masker Wajah