NOVA.id - Babak grand final Indonesian Idol 2020 yang berlangsung pada Senin (24/02) menjadi sorotan publik.
Bukan hanya karena kompetisi kedua finalis, tetapi karena banyak momen pertemuan Ahmad Dhani dan sang mantan istri, Maia Estianty.
Pada ajang pencarian bakat tersebut, Ahmad Dhani dan Maia Estianty saling bercanda, menyapa, bahkan sempat cipika-cipiki.
Melihat momen manis tersebut, istri Ahmad Dhani, Mulan Jameela pun turut memberikan tanggapan.
Tanggapan Mulan Jameela bisa terlihat dari sebuah postingan di akun Instagram pribadinya @mulanjameela1 yang diunggah pada Selasa (25/02).
Mulan Jameela mengunggah sebuah video yang berisi kumpulan momen pertemuan Ahmad Dhani dan Maia Estianty.