Tangis BCL Pecah Saat Judika Nyanyikan Single Terbarunya, Duma Riris Tak Terima Suaminya Disalahkan dan Beberkan Fakta Baru Ini!

By Presi, Kamis, 5 Maret 2020 | 12:41 WIB
Tangis BCL Pecah Saat Judika Nyanyikan Single Terbarunya, Duma Riris Tak Terima Suaminya Disalahkan dan Beberkan Fakta Baru Ini! (Kolase Instagram @jud1ka dan tangkapan layar Youtube)

NOVA.id - Perasaan duka masih menyelimuti penyanyi Bunga Citra Lestari (BCL) setelah dua pekan kepergian sang suami, Ashraf Sinclair untuk selamanya.

Meski begitu, BCL sudah mencoba bangkit dengan menghadiri berbagai acara yang ada, salah satunya menjadi juri pada Result and Reunion Indonesian Idol 2020.

Namun, pada gelaran tersebut tangis BCL pecah setelah penyanyi Judika menyanyikan single terbarunya yang berjudul Tak Mungkin Bersama.

Baca Juga: Nada Suara Judika Bergetar Nyanyikan Lagu Ini, BCL Sesenggukan di Meja Juri: Yang Repot Masih Bersama, Tapi Kalau Sudah Nggak Ada?

Oleh karena kejadian tersebut, sepupu BCL, Ivan Permana ikut angkat bicara.

Ivan menyayangkan peristiwa yang terjadi pada istri mendiang Ashraf Sinclair itu.

Kejadian BCL menangis tersebut juga berbuntut panjang dan menyeret nama Judika atas kesedihan ibunda Noah Sinclair tersebut.

Baca Juga: Sang Sepupu Sayangkan Momen BCL Menangis di Result and Reunion Show Indonesian Idol, Ivan Permana: Aduh Seharusnya Jangan Ada yang Gitu-Gitu