Raffi Ahmad Blak-blakan tentang Harga Tempat Tidurnya Rp250 Juta Dilengkapi Bantal dari Bulu Angsa Asli, Harga Seprainya Pun Sungguh Fantastis!

By Widyastuti, Kamis, 5 Maret 2020 | 16:03 WIB
Raffi Ahmad Blak-blakan tentang Harga Tempat Tidurnya Rp250 Juta Dilengkapi Bantal dari Bulu Angsa Asli, Harga Seprainya pun Sungguh Fantastis! (instagram.com/raffinagita171)

 

Tak hanya kasur seharga Rp250 juta dan bantal dari bulu angsa, harga seprai serta bed cover tempat tidur Raffi dan Gigi bikin geleng-geleng kepala.

Dilansir dari unggahan Instagram @fashion_nagitaslavina pada Selasa (3/3/2020), seprai serta bed cover yang dipakai pasangan ini mencapai harga Rp 9 juta!

"#NagitaSlavina using #AlexandreTurpault 'Alma Duvet Cover Set' from luxdeco.com £498 atau 9.000.000 IDR," tulis akun Instagram @fashion_nagitaslavina.

Sprei dan bed cover yang dipakai Raffi Ahmad dan Nagita Slavina (Instagram @fashion_nagitaslavina)

Melihat unggahan ini, netizen pun memberikan beragam komentar.

Ada yang berdoa agar bisa seperti Raffi dan Gigi.

@aqilayasmin26: MasyaAllah tabarakallah. Mari kita sholawatkan guys. Biar rezeki kita seperti Aa dan mba Gigi..Aamiin ya Allah.

Namun, tak sedikit netizen yang menuliskan komentar kocak.

@dwiarum290: Tempat tidurku langsung sungkem sama sarung bantalnya.

@hafizarrafif: 9 juta bisa buat modal awal tuh jualan seprai. Masya Allah mungkin kalau tidur ilernya seharum parfum-parfum mahal kali yak.

@ratika_ika: Kalau kena iler, ilernya sungkem.

(*)

Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Tak Hanya Tidur di Ranjang Seharga Rp 250 Juta dengan Bantal dari Bulu Angsa Asli, Raffi Ahmad-Nagita Slavina juga Pakai Seprai dan Bed Cover yang Harganya Bikin Geleng-geleng Kepala!