NOVA.id - Keinginan masyarakat urban dalam menjaga gaya hidup sehat dengan olahraga semakin tinggi minatnya.
Terlebih di tengah kondisi seperti saat ini di tngah wabah virus corona, kita tetap harus menjaga imun tubuh agar tetap stabil dengan olahraga teratur.
Nah, melihat antusias masyarakat yang tinggi untuk olahraga ini, perusahaan pendukung kegiatan olahraga Suunto meluncurkan Suunto 7 Smartwatch.
Baca Juga: Tak Perlu Takut Corona, Irresistible Bazaar Sudah Antisipasi dengan Pemeriksaan Kesehatan Ini
Jam tangan pintar ini memiliki fitur mutakhir melebihi jam pintar buatan Google.
Dari segi penampilan, jam terlihat lebih ramping sehingga membuat kita juga tidak terasa berat saat memakainnya.
Untuk fitur bagian dalam, jam ini menghadirkan 70 mode olahraga dari lari, berselancar, ski, hingga bersepeda.
Baca Juga: Komunitas Lari JakB dan JakBabes Ajak Perempuan Temukan Jati Diri Mereka Lewat Olahraga