Kumpulan Doa yang Bisa Dibaca oleh Perempuan yang Sedang Hamil

By Dionysia Mayang Rintani, Jumat, 20 Maret 2020 | 17:21 WIB
Kumpulan Doa yang Bisa Dibaca oleh Perempuan yang Sedang Hamil (istock)

Karenanya tak jarang kita menemukan ibu hamil yang lebih sensitif, mudah cemas, dan sering gelisah.

Kesemua hal tersebut dari penelitian yang sama disebutkan bisa ditangani dengan bacaan Al-Quran.

Dengan rajin mendengarkan bacaan Al-Quran, dapat memberikan ketenangan.

Baca Juga: Vanessa Angel Ditangkap Polisi Lantaran Dugaan Kasus Narkoba saat Tengah Mengandung, Ini Bahaya Konsumsi Obat Terlarang untuk Ibu Hamil

Untuk itu, ibu hamil sangat disarankan untuk sering-sering membaca Al-Quran.

Ada sejumlah surah-surah yang secara tradisi disarankan untuk sering dibaca oleh ibu yang sedang mengandung, walaupun secara ilmu hadits perlu diteliti lagi keabsahannya.

Surat Yusuf

Nabi Yusuf AS dikenal sebagai nabi yang paling rupawan dan berperilaku mulia.

Dalam banyak riwayat disebutkan bahwa kerupawanan Nabi Yusuf membuatnya dikagumi dan masyhur di masanya.

Karenanya, membaca surah Yusuf saat hamil dipercaya membuat bayi yang dikandung bisa serupawan dan memiliki akhlak mulia layaknya Nabi Yusuf AS.

Baca Juga: Hamil Duluan Sebelum Nikah Resmi, Kezia Karamoy Tiba-Tiba Unggah Instastory Bernada Sindiran yang Bikin Netizen Penasaran