Dicibir karena Plesiran ke Eropa saat Pandemi Virus Corona, Raul Lemos Angkat Suara dan Pasang Badan untuk Krisdayanti: Salahkan Saya, Bukan Istri Saya!

By Presi, Rabu, 25 Maret 2020 | 13:19 WIB
Dicibir karena Plesiran ke Eropa saat Pademi Virus Corona, Raul Lemos Angkat Suara dan Pasang Badan untuk Krisdayanti: Salahkan Saya, Bukan Istri Saya! (instagram @krisdayantilemos)

NOVA.id - Pasien yang terjangkit virus corona atau Covid-19 di dunia semakin bertambah.

Berdasarkan data dari Worldometers, hingga Rabu (25/02), sudah ada lebih dari 420 ribu orang yang positif Covid-19 di dunia

Di Indonesia sendiri terdapat 686 orang yang terjangkit virus corona.

Baca Juga: Pergi Liburan ke Swiss Saat Wabah Virus Corona Meluas, Dokter Ini Tuliskan Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi dan Kritik Tajam Krisdayanti

Dengan adanya wabah virus tersebut, kita diharapkan bisa mengurangi kegiatan di luar rumah.

Meski sudah ada imbauan, penyanyi Krisdayanti diketahui tengah berlibur bersama sang suami, Raul Lemos ke Swiss.

Momen liburan Krisdayanti bersama keluarga pun dicibir netizen karena Krisdayanti dianggap tidak peka dengan kondisi saat ini.

Baca Juga: Dicibir Netizen Karena Liburan ke Swiss di Masa Krisis, Nasib Krisdayanti Kini Terkatung-katung Usai Menlu Retno Marsudi Batasi Penerbangan Internasional

Apalagi Krisdayanti merupakan seorang publik figur dan anggota DPR.

Terkait dengan liburan ke Swiss tersebut, Raul Lemos akhirnya buka suara melalui akun Instagram pribadinya, yang diunggah pada Selasa (24/03).

Dalam sebuah unggahan, Raul mengatakan, keputusan liburan tersebut diambil jauh-jauh hari sebelum wabah covid-19.

Baca Juga: Eropa Jadi Pusat Pandemi Virus Corona di Luar China, Krisdayanti Malah Liburan ke Swiss Bareng Keluarga

"Rencana liburan keluarga tersebut, telah saya rancang, rencanakan jauh jauh hari sebelumnya. Bahkan rencana itu sudah matang 2 bulan lalu jauh sebelum COVID-19 menyebar ke mana-mana," tulisnya dalam keterangan foto.

Raul juga menyayangkan banyak pihak yang menyalahkan istrinya, soal liburan ke benua Eropa tersebut.

Mengetahui bahwa banyak pihak yang menyalahkan Krisdayanti, Raul pun pasang badan.

Baca Juga: Ashanty Tuding Anang Hermansyah Minum Ramuan Khusus hingga Kuat Hubungan Intim Tiap Hari, Krisdayanti Beberkan Jamu Madura Jadi Kunci Utama

"Kalau ada yang disalahkan akan kejadian ini sayalah sebagai suami dan kepala rumah tangga yang paling bertanggung jawab sebagai pihak yang disalahkan. Bukan istri saya!" tulisnya.

Selain itu, Raul juga mengatakan bahwa ketika jadwal liburan tiba, keadaan masih terkendali dan tidak ada travel warning yang ia terima.

"Kalau saat saya mengajukan visa untuk istri dan anak2 saya, kondisi sudah seburuk sekarang, pasti visa mereka sudah ditolak! Bila pun visa mereka diterima saya tidak mungkin menjadi bodoh untuk menempatkan istri dan anak2 saya yang saya cintai dalam resiko terpapar virus yang sangat berbahaya tersebut," katanya.

Baca Juga: Aurel Hermansyah Mantap Nikah Muda, Minta Restu Krisdayanti hingga Persetujuan Raul Lemos: Jadi Boleh ya Om?

 

 

Raul Lemos mengakui bahwa jadwal yang telah disusun akhirnya berantakan seketika kala itu.

Belum lagi dia menyebut mengalami kerugian akan hal tersebut.

Raul merasa bahwa liburan yang sengaja dirancang jauh-jauh hari tidak bisa dia dan keluarganya nikmati.

Baca Juga: Krisdayanti Akui Kelebihan Ashanty Sampai Bisa Ambil Hati Aurel dan Azriel: Dia Single, Belum Pernah Nikah Tapi Digelendotin Anak Remaja

Melalui unggahan tersebut, Raul juga mengutarakan permintaan maafnya.

"Untuk itu secara terbuka saya Raul Lemos, secara pribadi ingin mengajukan permintaan maaf yg sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat khususnya bagi semua yang membuat komentar, kritik, hujatan dsb. Saya terima sebagai kepedulian bagi kita semua dan bahan introspeksi bagi saya pribadi," tulisnya.

Simak pernyatan lengkap dari Raul Lemos berikut ini.

Baca Juga: Digosipkan Cerai dari Meggy Wulandari karena Ingin Menikah untuk Ketiga Kalinya, Istri Pertama Kiwil Beri Pesan untuk Sang Suami Jika Mau Nikah Lagi

(*)