Pintar Atur Uang, Ini Komposisi yang Tepat agar Tetap Bisa Menabung dan Investasi Meski Gaji Pas-pasan!

By Presi, Sabtu, 4 April 2020 | 23:00 WIB
Pintar Atur Uang, Ini Komposisi yang Tepat Agar Tetap Bisa Menabung dan Investasi Meski Gaji Pas-pasan! (iStockphoto)

NOVA.id - Banyak pekerja yang memiliki gaji Upah Minimum Regional (UMR).

Meski begitu, para pekerja tersebut, yang didominasi oleh generasi milenial, masih bisa memiliki tabungan dan investasi.

Jika kita bisa pintar atur uang dengan baik, memiliki investasi dan tabungan bukanlah hal yang mustahil.

Baca Juga: Anti Boros, Ini Tips Pintar Atur Uang Belanja Online Saat Work from Home

Dengan memiliki tabungan dan investasi, kita bisa terhindar dari jeratan utang.

Kita bisa memecah isi tabungan atau mencairkan saldo investasi saat membutuhkan dana untuk kebutuhan mendesak.

Agustina Fitria, Financial Planner OneShildt mengatakan orang bergaji UMR bisa menabung.

Baca Juga: Pintar Atur Uang dengan Ikut Asuransi Smartphone, Cuma Seribu!

Kuncinya, mereka harus hidup hemat dan mempunyai niat untuk menabung.

Namun, niat saja ternyata tidak cukup, lo, Sahabat NOVA.

Kita sebaiknya juga membuat tujuan saat mulai menabung dan berinvestasi.

Baca Juga: Tips Pintar Atur Uang agar Tidak Panic Buying Saat Isolasi Diri

Misalnya, kita menabung atau berinvestasi untuk dijadikan modal travelling keliling Indonesia.

Agar Sahabat NOVA berhasil mempunyai tabungan, sebaiknya menabung saat tanggal gajian tiba.

Kita disarankan menempatkan dana tersebut di rekening terpisah.

Baca Juga: Belanja Online saat Social Distancing Tak akan Boros jika Ikuti Tips Pintar Atur Uang Ini!

"Bila Anda sangat sulit menabung bisa pakai sistem auto debit," kata Fitria.

Sitem tersebut akan otomatis memotong gaji kita untuk ditabungkan.

Sebelum menabung, Sahabat NOVA wajib berhitung.

Baca Juga: Mumpung Masih Single, yuk Pintar Atur Uang dengan Cara Ini agar Bisa Kaya Raya di Masa Muda!

Tujuannya, agar kita tidak dibuat pusing karena kekurangan dana tunai untuk memenuhi kebutuhan pokok.

Fitri mengatakan idealnya kita menyisihkan sekitar 10-20 persen dari total pendapatan untuk tabungan dan investasi.

Namun, jika kita mempunyai banyak tanggungan bisa menyisihkan sekitar 5 persen dari gaji.

Baca Juga: Tetap Hemat, yuk Pintar Atur Uang dengan Hindari Belanja 4 Barang Ini Saat Pandemi Virus Corona!

 

Widya Yuliarti selaku Financial Planner Finansialku.com menyarankan sebaiknya Sahabat NOVA menabung minimal 20 persen dari total gaji per bulan.

Sahabat NOVA dapat menempatkan seluruh dana tersebut ke dalam rekening tabungan.

Atau kita bisa membagi dana tersebut untuk tabungan dan modal investasi.

Baca Juga: Bakar Kalori Tak Harus Gelontorkan Uang di Gym, Tips Pintar Atur Uang Ini Bisa Bantu Kamu Olahraga Irit dan Anti Ribet!

Untuk prosentasenya dapat Sahabat NOVA sesuaikan dengan tujuan keuangan yang ingin dicapai.

Misalnya, kita ingin mempunyai dana darurat dan travelling. Maka, kita dapat menabung sekitar 15 persen untuk dana darurat dan 5 persen sisanya untuk investasi modal piknik.

Fitria mengatakan kita dapat memilih produk investasi dengan modal terjangkau.

Misalnya, kita membeli reksadana di platform e-commarce.Beberapa e-commarce menawarkan produk investasi reksadana dengan modal mulai dari Rp 10.000. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Bergaji UMR, Ini Komposisi Ideal Tabungan dan Investasi untuk Anda.

Sahabat NOVA, jangan sampai ketinggalan berita dan informasi terbaru dan menarik soal selebriti dan dunia perempuan di Tabloid NOVA, ya. Dapatkan edisi terbarunya dengan berlangganan, tinggal klik di sini.