Kena Semprot Netizen, Oki Setiana Dewi Bongkar Hubungannya dengan Ria Ricis Tidak Seperti yang Orang Duga: Mbak Oki Bahasanya Nggak Ada Basa-Basi

By Ratih, Minggu, 12 April 2020 | 15:09 WIB
Kena Semprot Netizen, Oki Setiana Dewi Bongkar Hubungannya dengan Ria Ricis Tidak Seperti yang Orang Duga: Mbak Oki Bahasanya Nggak Ada Basa-Basi (YouTube Ria Ricis)

 

NOVA.id - Nama Ria Ricis seakan tak habis membuat berita baru.

Ia sempat terlibat kegaduhan dengan tetangga rumahnya karena membuat kerumunan saat social distancing.

Kali ini giliran sang kakak, Oki Setiana Dewi yang buka suara soal hubungan kakak-adik mereka.

Baca Juga: Takut Sang Ayah Dibully Gegara Omongannya, Deddy Corbuzier Bocorkan Chat Ria Ricis Minta Video YouTubenya Dihapus: Nggak Tega Sama Papa

Oki dikenal memiliki sifat yang jauh berbeda dibanding Ricis.

Sebagai pendakwah, Oki menunjukkan sikap kalem dan tidak ramai berita miring.

Terkait hubungannya dengan Ria Ricis pun, Oki senantiasa mengevaluasi diri.

Baca Juga: Niat Baik Ajak Donasi, Ria Ricis Justru Kena Semprot Netizen: Konglomerat yang Nyumbang Juga Nggak Posting, lo!

Dikutip dari GridHits, Oki menceritakan bahwa ia pernah menasihati Ricis melalui grup chat keluarga akibat berbuat salah.

Tak disangka, kejadian ini membuat Ricis left group WhatsApp keluarganya.

"Tahu nggak ya seumur hidup kita punya family group ya, salah saya juga sih saya menasihati Ricis keras," ucapnya.

Baca Juga: Geger Ria Ricis Dilabrak Tetangga, Oki Setiana Dewi Kena Getah Amukan Netizen: Tolong Ceramahin Adiknya Dulu Sebelum Orang Lain!

Nampak Oki sadar betul dirinya terlalu keras pada Ricis.

"Jadi seumur hidup Ricis nggak pernah nih kaya gini, tiba-tiba dia left group family. Itu yang buat saya langsung japri, 'Kenapa harus left dari group family?'," kata Oki di vlognya.

Ternyata Ria Ricis punya alasannya sendiri. Ia tak ingin memperkeruh suasana kala itu.

Baca Juga: Diamuk Tetangga dan Dikritik Sarah Sechan hingga Triawan Munaf, Ria Ricis Tuliskan Permohonan Maaf: Terima Kasih Sudah Menegur

"Tahu nggak kenapa aku left (grup chat keluarga)? Karena saat itu keadaannnya lagi huru-hara," jawab Ricis.

"Mbak Oki bahasanya nggak ada basa-basi. Namanya sister dramanya selalu ada," ucap Oki.

Keduanya pun tak mengelak suatu ketika pasti ada konflik.

Baca Juga: Buntut Panjang Video Ria Ricis Diamuk Tetangga, Influencer Jerome Polin Ikut Angkat Bicara: Udah Tau Salah Malah Dijadiin Konten!

Namun sebagai saudara kandung, keduanya akan rukun lagi.

"Jadi kalau kalian pikir kita selalu harmonis, salah besar. Namanya kakak adik nanti balik-balik (akur lagi)," tukasnya.(*)

Sahabat NOVA, jangan sampai ketinggalan berita dan informasi terbaru dan menarik soal selebriti dan dunia perempuan di Tabloid NOVA, ya. Dapatkan edisi terbarunya dengan berlangganan, tinggal klik di sini.