Tak Banyak Kasus Kematian Akibat Corona Hingga Disebut Punya Kekebalan Misterius oleh Media Asing, Pulau Bali Nyatanya Dihadapkan oleh Wabah Lain yang Tak Kalah Mematikan

By Alsabrina, Minggu, 19 April 2020 | 17:33 WIB
Bali (istockphoto)

NOVA.id - Virus corona atau yang juga dikenal sebagai Covid-19 saat ini menjadi momok yang mengerikan bagi dunia.

Virus yang digadang-gadang berawal dari pasar hewan liar di Kota Wuhan, China ini tercatat telah menginfeksi hampir 200 negara di berbagai belahan dunia.

Termasuk tanah air kita, Indonesia yang semakin hari terus mengalami jumlah peningkatan kasus.

Baca Juga: Kena Imbas Gara-Gara Pasien Bohong, Puluhan Tenaga Medis di RSUP Kariadi Positif Terjangkit Virus Corona, Ganjar Pranowo: Edukasi Kita Perlu Ditambah

Dari data yang dihimpun melalui situs covid19.go.id, pada Minggu (19/04) tercatat jumlah kasus positif covid-19 di Indonesia mencapai 6.248.

Melansir dari SajianSedap.com, di Bali kasus infeksi virus corona yang terkonfirmasi sejumlah 124 kasus dan dua di antaranya telah dinyatakan meninggal dunia.

Kasus infeksi virus corona di Pulau Dewata menjadi sorotan media asing, satu di antaranya yakni Asia Times.

Baca Juga: Jual Obat Virus Corona, Ningsih Tinampi Dikaitkan dengan Ramalan Wirang Birawa yang Sebut Wabah Covid-19 akan Berakhir di Bulan April, Ini Tanggapan Sang Master Firasat