Mantan Bassist Pertama Dewa 19 Meninggal Dunia, Ari Lasso Nyanyikan Dua Lagu Legendaris Erwin Prasetya: Karya-Karyamu akan Abadi

By Ratih, Sabtu, 2 Mei 2020 | 13:28 WIB
Mantan Bassist Pertama Dewa 19 Meninggal Dunia, Ari Lasso Nyanyikan Dua Karya Legendaris Erwin Prasetya: Karya-Karyamu Akan Abadi (kolase Grid.ID/instagram @ari_lasso)

NOVA.id - Kabar duka kembali datang dari industri musik Tanah Air.

Sabtu (02/05), mantan pemain bass grup band legendaris Dewa 19 berpulang.

Erwin Prasetya meninggal dunia akibat sakit dan mengalami pendarahan di lambung.

Baca Juga: Ari Lasso Akhirnya Blak-blakan kepada Daniel Mananta Klarifikasi soal Dirinya yang Dulu Dikabarkan Dipecat hingga Hengkang dari Dewa 19

Mendiang adalah bassist pertama di grup Dewa 19.

Seperti yang diketahui, grup yang dimotori oleh Ahmad Dhani ini memang beberapa kali melakukan ganti formasi.

Kabar duka ini disampaikan oleh mantan vokalisnya, yaitu Ari Lasso.

Baca Juga: Berita Terpopuler: Christine Hakim Tegur Netizen yang Gemar Komentari Rumah Tangga Syahrini dan Reino Barack hingga Denny Cagur yang Siap Gelontorkan Rp2 M untuk Tolong Ari Lasso

Ari mengunggah sebuah foto lawas Dewa 19 jaman dahulu.

Unggahan Ari Lasso (instagram @ari_lasso)

"Berita duka. Erwin Prasetya (no 3 dari kiri, sebelah @ahmaddhaniofficial) basis pertama @de19wa meninggal dunia tadi pagi.

Karya2 mu akan ABADI, Misteri Ilahi, Restu Bumi, Kirana, Kamulah Satu-Satunya, Sebelum kau terlelap.

Baca Juga: Dulu Bantu Raffi Ahmad Rp 1 Miliar, Kini Denny Cagur Siap Gelontorkan Rp 2 M untuk Tolong Ari Lasso: Gue Atas Kepercayaan Aja

Kiranya Almarhum mendapat tempat terbaik di sisi NYA. Dan kluarga diberi kekuatan. Amin. RIP Win," tulis Ari.

Sontak saja unggahan ini membuat banyak musisi kaget, termasuk Melanie Soebono.

"hah?? ah ...sakit apa mas ... turut berduka cita ... dia smpet ngisi di single pertama aku jg ... turut berduka cita," tulisnya di kolom komentar.

Baca Juga: Datangi Rumah Andre Taulany, Ari Lasso Emosi karena Diingkari

Ari Lasso kemudian mengunggah sebuah video tribute untuk Erwin Prasetya.

Ari menyanyikan lagu Misteri Ilahi dan Kamulah Satu-satunya sambil memainkan gitar.

"Rest in Peace, Erwin Prasetya," ucap Ari Lasso di akhir videonya.

Baca Juga: Pernah Hidup Susah, Ari Lasso Kenang Masa Lalunya yang Hanya Bisa Makan Gula Dicampur Air Panas

Tak lupa Ari Lasso menyampaikan salam perpisahan di keterangan videonya.

Tribute Ari untuk Erwin Prasetya (instagram @ari_lasso)

"Selamat Jalan Kawan..Karya karyamu akan ABADI," pesan Ari.(*)

Sahabat NOVA punya usaha dan ingin tambah ilmu agar lebih sukses? Atau mungkin sedang butuh penghasilan tambahan dan mau mulai berwirausaha?

Salah satu cara terbaik adalah dengan ikut berbagai pelatihan online di bidang kewirausahaan, seperti program We Learn dari organisasi internasioanl, UN Women.

Program ini gratis, alias tidak dipungut biaya. Tinggal daftar di sini dan siap-siap makin sukses berwirausaha!

Sahabat NOVA, jangan sampai ketinggalan berita dan informasi terbaru dan menarik soal selebriti dan dunia perempuan di Tabloid NOVA, ya.

Dapatkan edisi terbarunya dengan berlangganan, tinggal klik di sini.