Viral Penampakan Bintang Tsuraya yang Lekat dengan Mitologi Jawa, Sempat Dipercaya Sebagai Tanda Berakhirnya Wabah Corona di Indonesia

By Ratih, Sabtu, 2 Mei 2020 | 19:00 WIB
Viral Penampakan Bintang Tsuraya yang Lekat dengan Mitologi Jawa, Sempat Dipercaya Sebagai Tanda Berakhirnya Wabah Corona di Indonesia (Earth Sky)

NOVA.id - Baru-baru ini publik dikejutkan dengan viralnya sebuah video penampakan Bintang Turaya (Tsuraya atau ats-Tsuaya).

Penampakan bintang ini sempat dipercaya sebagai tanda akan berakhirnya wabah corona di Indonesia.

Kepercayaan ini semakin didukung dengan perkiraan dari ahli yang melihat wabah corona di Indonesia akan berakhir di bulan Juni.

Baca Juga: Bahagia Menanti Kehadiran sang Buah Hati, Ini 5 Artis yang Hamil di Tengah Wabah Virus Corona

Selain perkiraan tersebut, data nol kasus positif corona baru di Jawa Barat disebut-sebut sebagai sebuah bukti berakhirnya wabah corona.

Mengutip Grid HITS, jumlah pasien corona pada hari Jumat (01/05) sama dengan hari sebelumnya yaitu di angka 1.012 pasien.

Sedangkan jumlah pasien yang sembuh mengalami peningkatan dari 143 orang kini menjadi 145 orang.

Baca Juga: Kabar Gembira! Nol Kasus Positif Corona Terjadi di Jawa Barat, Ridwan Kamil Beberkan Kunci Penanganan Covid-19

Video bintang Tsuraya diunggah oleh beberapa akun Twitter, salah satunya @RasyahKhalifah.

Unggahan video yang dipercaya sebagai penampakan bintang Tsuraya (Twitter @RasyadKhalifah)

Nampak dalam video tersebut ada sebuah cahaya kecil yang dilingkari oleh garis merah.

Cahaya kecil itulah yang diyakini sebagai Bintang Tsuraya.

Baca Juga: Lama Tak Terlihat, Intip Serunya Putri Titian Melukis Bersama Sang Anak Saat Karantina Pandemi Corona

Dalam istilah astronomi, bintang ini dikenal sebagai Pleiades yang dikenal memang dekat dengan lokasi bumi kita.

Bintang ini dikenal sebagai Tujuh Dara (Seven Virgins) karena secara kasat mata terlihat sebagai tujuh bintang yang bergabung menjadi satu.

Ternyata Mitologi Jawa juga telah mengenal bintang satu ini sejak lama.

Baca Juga: Tunda Menikah karena Ingin Rawat Pasien Corona Hingga Tutup Usia akibat Covid-19, Tunangan Sang Dokter Ungkap Calon Suaminya Keluhkan Paru-parunya yang Sakit: Kayak Dirobek

Mengutip National Geographic, bintang Tsuraya atau Pleiades dalam budaya Jawa sering dikaitkan dengan kisah Jaka Tarub dan Tujuh Bidadari.

Tujuh bintang dalam Pleiades dianggap sebagai representasi dari tujuh bidadari dalam kisah ini.

Selain itu, bintang Pleiades juga punya beberapa kaitan erat dengan legenda di Tanah Jawa.

Baca Juga: Jalani Masa Kehamilan di Tengah Pandemi Corona, Andien Kini Punya Segudang Kegiatan Baru Tiap Harinya

Sayangnya, keviralan video Bintang Tsuraya ini dibantah oleh seorang astronom amatir, Marufin Sudibyo.

"Bukan (bintang Turaya). Kemungkinan besar itu Mars, kalau benar difoto pada saat pagi hari sebelum matahari terbit," katanya seperti dikutip GridHITS dari Kompas.com.

"Secara astronomis ia (bintang Tsuraya) dikenal sebagai Pleiades atau Messier 45 (M45)," lanjutnya.

Baca Juga: Amanda Manopo Tertarik Mengubah Gaya Hidup Jadi Minimalis Sejak Pandemi Corona

Marufin juga menjelaskan bahwa saat ini bintang Tsuraya nampak setelah matahari terbenam.

"Pleiades akan berada di langit timur mulai pertengahan Juni mendatang, tatkala terbit lebih dulu ketimbang matahari," tukasnya. (*)

Sahabat NOVA punya usaha dan ingin tambah ilmu agar lebih sukses? Atau mungkin sedang butuh penghasilan tambahan dan mau mulai berwirausaha?

Salah satu cara terbaik adalah dengan ikut berbagai pelatihan online di bidang kewirausahaan, seperti program We Learn dari organisasi internasioanl, UN Women.

Program ini gratis, alias tidak dipungut biaya. Tinggal daftar di sini dan siap-siap makin sukses berwirausaha!

Sahabat NOVA, jangan sampai ketinggalan berita dan informasi terbaru dan menarik soal selebriti dan dunia perempuan di Tabloid NOVA, ya.

Dapatkan edisi terbarunya dengan berlangganan, tinggal klik di sini.