NOVA.id - Kabar duka, penyanyi campursari Didi Kempot meniggal dunia pada Selasa, (05/05/20) pada pukul 07:45 WIB.
Didi Kempot meninggal dunia di RS Kasih Ibu pada usia 53 tahun.
Hal tersebut diketahui dari keterangan Asisten Manajer Humas RS Kasih Ibu, Divan Fernandez.
"Betul, meninggal pagi ini di RS Kasih Ibu. Sudah saya cek ke dokter jaga," terang Divan seperti yang dikutip dari Kompas.com.
Meninggalnya sang maestro campursari Indonesia ini mengejutkan banyak pihak. Tak hanya membuat kaget para Sobat Ambyar saja, tetapi juga kalangan selebriti Tanah Air hingga politikus negeri ini.
Salah satu ucapan duka yang datang untuk Didi Kempot adalah dari istri mendiang Glenn Fredly, Mutia Ayu.
Ia pun mengunggah sebuah gambar yang menyentuh hati dan diiringi dengan ucapan mengharukan.
Dalam instagramnya, Mutia Ayu mengunggah sebuah gambar ilustrasi Didi Kempot bersama suaminya, Glenn Fredly.
Lalu, ibunda dari Gewa Atlana ini menuliskan kenangan akan dua musisi besar itu.
Baca Juga: Mengenang Kembali Perjalanan Karier Didi Kempot, Berawal dari Mengamen hingga Bisa Berkeliling Eropa
Rupanya, Glenn Fredly pernah memiliki niat untuk mengajak Didi Kempot mengadakan konser bersama, yakni dalam perayaan 25 tahun berkarya di belantika musik Indonesia.
"'Bebe keren gak ya kalau di konser 25 tahun nanti aku duet sma beliau (Didi Kempot)'," tulis Mutia Ayu di Instagram-nya @mutia_ayuu, Selasa (05/05/20).
Mutia Ayu pun menyetujui ide Glenn Fredly dan mengatakan konser tersebut akan hebat.
"Wah keren banget, pasti ambyaar banget," tulis Mutia Ayu.
Glenn sendiri awalnya berencana memulai perayaan 25 tahun itu mulai akhir tahun 2020. Namun, takdir berkata lain. Glenn lebih dulu berpulang ke hadirat Tuhan pada 8 April 2020.
Selang sekitar satu bulan, Didi Kempot pergi untuk selama-lamanya.
"Tuhan punya rencana lain yang mempertemukan mu di tempat lain. Bernyanyilah di Surga.
"Selamat jalan Mas Didi Kempot kau sudah berada di tempat terbaiknya dan bersamanya," tulis Mutia Ayu lagi.
Unggahan Mutia Ayu pun kembali dibanjiri komentar para fans maupun sahabat dan keluarga.
@cameliaputricp: (emoji) Mereka bersatu dalam karya di sana
@vaniadora2: Konser indah di surga (emoji)
@bernadetyulia: RIP keduanya (emoji) Mereka sedang nyanyi di surga (emoji) Pasti ambyaaaar banget
@aku_hannaaa: Sabar ya kak be strong tuhan udah punya rencana indah dibalik ini semua dan mungkin mereka terlalu baik untuk menyaksikan penderitaan negara kita sekarang ini
@reinasugianto: 2 idolaku (emoji) Ambyaarr tenan & Akhir Cerita Cinta
@yndiliane: Konser d surga bareng (emoji)
(*)
Sahabat NOVA punya usaha dan ingin tambah ilmu agar lebih sukses? Atau mungkin sedang butuh penghasilan tambahan dan mau mulai berwirausaha?
Salah satu cara terbaik adalah dengan ikut berbagai pelatihan online di bidang kewirausahaan, seperti program We Learn dari organisasi internasional, UN Women.
Program ini gratis, alias tidak dipungut biaya. Tinggal daftar di sini dan siap-siap makin sukses berwirausaha!
Sahabat NOVA, jangan sampai ketinggalan berita dan informasi terbaru dan menarik soal selebriti dan dunia perempuan di Tabloid NOVA, ya.
Dapatkan edisi terbarunya dengan berlangganan, tinggal klik di sini.