NOVA.id - Sebelum menikah dengan Mulan Jameela, musisi Ahmad Dhani merupakan suami dari Maia Estianty.
Dari pernikahan itu, Maia Estianty dan Ahmad Dhani dikaruniai tiga anak laki-laki.
Saat ini, Maia Estianty sudah menikah dengan pengusaha Irwan Mussry.
Meski kini Maia Estianty dan Dhani sudah memiliki pasangan masing-masing, publik masih saja menyoroti kehidupan asmara mereka.
Baru-baru ini, aktris Luna Maya membeberkan hal yang membuat Ahmad Dhani jatuh cinta kepada Maia Estianty.
Hal tersebut terungkap dalam video Youtube kanal Luna Maya, yang dikutip Kompas.com (09/05).
Baca Juga: Perusahaannya Terkena Imbas Pandemi Corona, Ini Tips Pintar Atur Uang ala Maia Estianty
Pada mulanya Luna Maya membahas tentang masa kecil Maia yang dikenal sebagai anak yang tomboi.
Maia pun membenarkan hal itu.
"Waktu kecil gue tomboi banget sih, dari kecil udah ikut karate yang pertama, sudah sampai sabuk kuninglah," katanya.
"Dari kecil enggak tahu kenapa lebih senang nongkrong sama teman cowok daripada cewek," tambahnya.
Meski begitu, Maia mengaku tetap menyetrika pakaiannya sendiri.
Kemudian, Luna Maya pun memastikan apakah benar hal itu yang membuat Ahmad Dhani jatuh hati kepada Maia Estiannty.
"Itu yang membuat Ahmad Dhani jadi..." ucap Luna Maya.
Belum Luna menyelesaikan kalimatnya, Maia langsung menimpali, "Jatuh cinta? Sudah... Gue sudah tahu ceritanya deh."
"Iya, iya nggak usah dibahas sama siapanya ya. Iya emang suka nyetrika baju sendiri. Itu kan independen namanya," sambung Maia.
Baca Juga: Maia Estianty Imbau untuk Jangan Mudik di Tengah Pandemi Corona: Tolong, Jangan Egois
Luna Maya pun memuji Maia Estianty dibalik karakternya yang tomboi.
"Itulah yang membuat seseorang jatuh cinta sama Maia estianty karena di luar sangar, tapi pas pulang nyetrika baju," ujar Luna Maya. (*)
Di masa pandemi ini, Sahabat NOVA mau tambah penghasilan dengan wirausaha? Atau punya usaha dan mau tambah ilmu agar jualan tetap lancar?
Di program WeLearn dari UN Women, ada kelas online “Digital Marketing" GRATIS!
Tinggal daftar kelas di sini, pilih waktu dan metode yang diinginkan, lalu ikuti instruksi untuk terima materi pelajarannya. Tambah ilmu, tambah cuan!