NOVA.id - Kabar duka datang dari dunia hiburan Korea Selatan, khususnya keluarga produksi film Chicago Typewriter.
Aktor Park Ji Hoon dikabarkan meninggal dunia tanggal 11 Mei 2020.
Kabar meninggalnya Park Ji Hoon yang pernah membintangi drama Chicago Typewriter itu diberitahukan oleh pihak keluarga melalui akun media sosial Park Ji Hoon @cocohuni_.
Diketahui bahwa Park Ji Hoon meninggal dunia setelah berjuang melawan kanker perut yang dideritanya.
Dalam pesannya, keluarga mengucap terima kasih atas dukungan dan semangat yang dikirimkan di tengah wabah Covid-19.
"Terima kasih pada kalian, kami tidak sendirian saat kami mengirim adik kami ke surga.
"Dukungan kalian adalah sumber kekuatan besar tidak hanya bagi saya, tapi seluruh keluarga kami. Kami tidak akan pernah melupakannya," tulis keluarga.
Menurut informasi tersebut, aktor yang pernah bermain dalam drama Chicago Typewriter di TVN's ini meninggal dalam usia 31 tahun.
Jenazahnya akan dikebumikan di Ilsan Blue Soul Memorial Park.
Baca Juga: Teman di Rumah Aja, Inilah Drama Korea yang Paling Banyak Ditonton Saat Ini, Bisa Permainkan Emosi!
Keluarganya mempost foto karangan bunga yang dikirim rekan serta sahabat sang aktor.
Dalam keterangannya, pihak keluarga khawatir dan meninggalkan unggahan untuk menginformasikan kabar tersebut.
Pihaknya pun berterimakasih atas dukungan yang diberikan meskipun di tengah pandemi covid 19 dan tidak akan melupakannya.
Mereka pun menghimbau untuk selalu berhati-hati dan menjaga kesehatan terutama di tengah pandemi ini.
(*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Aktor Park Ji Hoon Meninggal akibat Kanker Perut