Foto Bareng Dul Jaelani dan Shafeea Ahmad, Wajah Tiarani Savitri Putri Sulung Mulan Jameela Jadi Sorotan Netizen

By Nadia Fairuz Ikbar, Kamis, 21 Mei 2020 | 04:00 WIB
Foto Bareng Dul Jaelani, Wajah Tiarani Savitri Putri Sulung Mulan Jameela Jadi Sorotan Netizen (dok. Instagram/ahmaddhanioffiacial)

NOVA.id - Kehidupan musisi legendaris Ahmad Dhani memang sering menuai kontroversi.

Bahkan masyarakat Indonesia seakan tak pernah lupa dengan kejadian yang menimpa biduk rumah tangganya dengan Maia Estianty beberapa tahun silam.

Hadirnya orang ketiga yang tak lain adalah Mulan Jameela, yang kini telah resmi menjadi istrinya masih menyisakan rasa amarah netizen.

Baca Juga: Cerai dari Maia Estianty hingga Pernah Masuk Penjara Tak Membuat Ahmad Dhani Merasa Terpuruk, Suami Mulan Jameela: Supaya Nggak Patah Hati, Sedialah Cadangan

Tak hanya dirinya, anak-anak Mulan Jameela pun terkadang ikut menjadi pelampiasan kemarahan netizen.

Tak jarang, Tiarani Savitri putri sulung Mulan menjadi bulan-bulanan netizen yang tak suka kepadanya.

Namun ternyata, tak sedikit pula netizen yang mengidolakan Tiara.

Baca Juga: Hidupnya Penuh Lika-Liku dari Dituding Pelakor Hingga Menutupi Kehamilannya, Mulan Jameela Kini Makin Mantap Berhijrah dan Ini Jadi Alasannya

Seperti yang dikutip dari BangkaPos.com, musisi Ahmad Dhani memposting foto kebersamaan anak-anak dari Maia Estianty dan Mulan Jameela.

Praktis, foto yang diunggah suami Mulan Jameela ini sukses sedikit menggoda warganet. Hal ini jadi Foto Viral.

Kali ini Ahmad Dhani mengunggah foto kebersamaan Dul Jaelani dengan kedua saudara tirinya, Tiarani Savitri dan Shafeea Ahmad.

Baca Juga: Mulan Jameela Tidak Kecewa Meski Sempat Dibenci Ketiga Anak Ahmad Dhani: Al. El, Dul Anak yang Hangat dan Ngemong Sama Adiknya

Tampak ketiganya sedang duduk bersama di lantai.

Si kecil Safeea tampak duduk di tengah di antara kedua kakaknya.

Wajah sumringah terlihat menghiasi wajah cantik putri kecil Mulan Jameela ini.

Baca Juga: Agar Sang Suami Tak Berulah, Kini Akun Instagram Ahmad Dhani Dipegang Mulan Jameela, Ternyata Ini Pemicunya!

Tak lupa gaya angkat dua jari ditunjukkan Safeea dengan sedikit tersenyum centil.

Sementara itu gaya yang sama rupanya dilakukan juga oleh Dul Jaelani.

Putra bungsu Maia Estianty ini terlihat bergaya kompak dengan adik perempuannya.

Baca Juga: Sama-Sama Jadi Orang Tua Sambung, Ucapan Selamat dari Irwan Mussry dan Mulan Jameela Ditanggapi Berbeda oleh Dul Jaelani, Sukses Bikin Netizen Salah Fokus

Berbeda dengan kedua saudaranya, putri bungsu Mulan Jameela, Tiarani Savitri justru tak banyak bergaya.

Gadis cantik ini hanya memperlihatkan senyum di wajahnya tanpa bergaya seperti Safeea dan Dul Jaelani.

Penampilan Tiara pun terlihat begitu sederhana.

Baca Juga: Mengaku Sempat Dibenci Ketiga Anak Tirinya, Mulan Jameela Berlinang Air Mata Saat Al, El, Dul Mulai Bisa Menerimanya: Ini Proses Kehidupan

Ia hanya mengenakan blouse hitam panjang dan celana jeans biru.

Sementara itu rambut panjangnya dibiarkan terurai dengan bebas.

Senyum manis dan anggun nampak begitu memesona di wajah cantik Tiarani Savitri.

Baca Juga: Merasa Sedih sampai Menangis, Safeea Ahmad Beberkan Kesalahan Mulan Jamela di Masa Lalu yang Bikin Kecewa: Tega Banget!

Tak banyak yang ditulis Ahmad Dhani untuk postingannya tersebut.

Suami Mulan Jameela hanya memberi keterangan jika Safeea tengah berada di antara kakak laki-laki dan perempuannya.

"Between brother and sister," tulis Ahmad Dhani.

Baca Juga: Berita Terpopuler: Potret Anak Laki-Laki Mulan Jameela Sukses Curi Perhatian hingga Tips Berhubungan Intim di Bulan Ramadhan agar Tidak Ganggu Ibadah

 

Tiarani Savitri, Safeea Ahmad, dan Dul Jaelani (dok. Instagram/ahmaddhaniofficial)

Siapa sangka, respon warganet justru diluar dugaan.

Banyak yang merasa Ahmad Dhani sengaja mengingatkan publik akan kedekatan Dul Jaelani dengan Tiara Andini, runner up Indonesian Idol.

Bukannya Tiara Andini, Ahmad Dhani justru mengunggah kebersamaan Dul dengan Tiara Savitri putri tirinya.

Baca Juga: Pesonanya Jarang Tersorot Kamera, Intip 5 Potret Ganteng Anak Laki-Laki Mulan Jameela yang Sukses Curi Perhatian

Kendati demikian, ternyata tak sedikit lho yang gagal fokus dengan paras ayu putri tiri Ahmad Dhani ini.

Pasalnya tak butuh banyak make up, wajah Tiara justru terlihat cantik natural.

"tiara cantik banget gilaaa," tulis @ahmadmarzuqyyy.

Baca Juga: Lakukan Hal Ini di Belakang Ahmad Dhani, Mulan Jameela Takut Sang Suami Marah: Jangan Marah Ya

"@duljaelani mirip @arieltatum ya si @tiaransvtr," tulis akun @tambahshop.

"Pakde mancing2 nih dunia perhaluan, jd heboh kan," tulis @vega19582

Rupanya, Dul Jaelani juga memberikan komentar tak terduga kepada anak sulung Mulan Jameela.

Baca Juga: Tetap Ubah Cat Rumah Megahnya Meski Covid-19 sedang Mewabah, Terbongkar Perlakuan Mulan Jameela Terhadap Sang Tukang Bangunan

Ia blak-blakan mengagumi nama putri Mulan Jameela itu sangatlah indah.

''Tiara... What a beautiful name..,'' puji Dul Jaelani.

Sontak saja hal ini membuat netizen riuh.

Baca Juga: Irwan Mussry dan Mulan Jameela Dapat Perlakuan yang Berbeda dari Al, El, dan Dul Walau Sama-Sama Jadi Orang Tua Sambung!

Pasalnya, Dul Jaelani juga baru saja merilis lagu berjudul Tiara.

Awalnya, lagu tersebut diduga untuk Tiara Idol yang merupakan teman duet Dul Jaelani di panggung ajang pencarian bakat.

Namun, setelah adanya gombalan Dul Jaelani kepada anak Mulan Jameela banyak yang penasaran jika bisa jadi yang dimaksud Dul dalam lagunya adalah Tiara anak Mulan Jameela. (*)

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.