3 Cara Mudah Agar Kacamata Tidak Berembun Saat Memakai Masker, Salah Satunya Hanya Butuh Tisu!

By Ratih, Rabu, 27 Mei 2020 | 20:00 WIB
Ilustrasi perempuan berkacamata memakai masker (Freepik)

NOVA.id - Masker menjadi salah satu kebutuhan wajib untuk menghadapi pandemi Covid-19 yang tengah melanda seluruh dunia.

Kendati demikian, bagi orang yang berkacamata, memakai masker bisa mengganggu pengelihatan. Hal ini karena kacamata kita rentan mengembun.

Namun, Sahabat NOVA tidak perlu khawatir karena ada 3 cara untuk tetap bisa menggunakan masker secara nyaman meski mengenakan kacamata.

Baca Juga: Desainer Hendri Budiman Rilis Masker Bermotif Unik yang Bikin Tampilan Tetap Kece saat Hadapi Keadaan New Normal Usai PSBB Covid-19

Embun di kacamata tentunya sangat tidak nyaman bagi pengguna.

Apalagi embun tersebut bisa mengganggu pengelihatan yang seharusnya baik.

Yuk, kita simak ulasannya!

Mengutip Nakita.ID, berikut adalah 3 cara untuk mengenakan masker bagi orang berkacamata.

Baca Juga: Rutin Gunakan Bubur Beras Sebagai Masker Wajah dan Kulit, Temukan Perubahan yang Menakjubkan hanya dalam 20 Menit

1. Tempatkan tisu di dalam masker

Cara untuk melakukan tips ini terhitung mudah.

Pertama lipat tisu secara horizontal.

Kemudian letakkan tisu yang telah dilipat tadi di antara wajah dan bagian atas masker di bagian tulang hidung.

Tisu akan membantu meresap lembap atau embun.

Baca Juga: Tak Pakai Masker, 300 Orang di Depok Dihukum Sapu Jalanan Kota dan Taman, akan Didenda Uang Jika Langgar Imbauan Lagi

2. Ubah cara mengikat masker

Dibanding mengikat bagian atas tepat di atas telinga, kita bisa mengikat masker di bawah.

Sedangkan untuk bagian bawah, lakukan sebaliknya untuk membuat "X" di sisi wajah.

Cara ini disebutkan dapat memungkinkan udara yang dihembuskan bisa cepat keluar dari masker.

Baca Juga: Malu dengan Payudara Kendur? Kencangkan Kembali dengan Masker Alami!

3. Cari masker yang menempel lekat di hidung

Kacamata berkabut karena masker yang kita kenakan mengalihkan napas hangat ke atas, bukan ke luar dan ke depan, muncul sebagai uap pada lensa.

Jika udara tidak dapat keluar dengan mudah dari atas dan masker cukup rapat, kamu dapat mengurangi kejadian ini.

Semoga tips tersebut membantu ya, Sahabat NOVA.(*)

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.