Jerawatan karena Pakai Masker Berjam-jam? Simak Tips Ampuh Ini untuk Mengatasinya

By Presi, Minggu, 31 Mei 2020 | 21:30 WIB
Ilustrasi perempuan menggunakan masker kesehatan (Yahoo Style UK)

Untuk itu, pemakaian masker harus memperhatikan juga perawatan kulit untuk menghindari munculnya jerawat dan masalah kulit yang lain.

“Ketika minyak wajah dan kotoran menyumbat pori-pori, ini akan menyebabkan komedo. Hal ini juga memungkinkan masuknya bakteri dan kotoran lebih mudah yang menyebabkan peradangan dan jerawat,” kata Libby.

Untuk mengatasinya, jaga kelembaban kulit dan sesering mungkin mencuci muka.

Baca Juga: Paket Tidak Bisa Diambil Karena Tak Pakai Masker, Perempuan Ini Nekat Lepas Celana Dalamnya di Kantor Pos untuk Tutupi Wajahnya

Gunakan pelembap dengan formula krim maupun lotion yang ringan.

Selain itu, pada siang hari, gunakan tabir surya, karena meski sebagian besar wajah ditutupi masker, tetap saja ada area yang terkena sinar matahari sehingga yang terbaik adalah menggunakan tabir surya dengan SPF yang cukup.

Untuk kulit yang kering penting untuk segera membersihkan kulit setelah melepaskan masker.

Baca Juga: 3 Cara Mudah Agar Kacamata Tidak Berembun Saat Memakai Masker, Salah Satunya Hanya Butuh Tisu!