NOVA.id - Hari ini (01/06), tepat satu tahun mantan ibu negara, Ani Yudhoyono meninggal dunia.
Diketahui, Ani Yudhoyono meninggal dunia pada Sabtu, 1 Juni 2019 lalu.
Ani Yudhoyono mengembuskan napas terakhirnya di National University Hospital Singapura karena kanker darah.
Baca Juga: Ani Yudhoyono Meninggal Dunia, Ini Pesan Terakhir yang Disampaikan Sang Mantan Ibu Negara
Pada peringatan satu tahun kepergian Ani Yudhoyono ini, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pun mengungkap rasa rindunya.
AHY mengunggah foto dirinya saat berkunjung ke makam mendiang Ani Yudhoyono di Instagram pribadinya, @agusyudhoyono.
Dalam keterangan foto, AHY menuliskan rangkaian kalimat rindu untuk sang ibunda tercinta.
"Hari ini tepat 1 tahun berpulangnya Memo kehadirat Allah SWT. Rasanya seperti baru kemarin Memo masih di tengah-tengah keluarga," tulis AHY.
Suami Annisa Pohan itu juga mengungkap hal-hal apa saja yang ia rindukan dari sosok Ani Yudhoyono.
"Kangen sekali dengan nasihat bijaknya, kangen sekali dengan panggilan sayangnya, kangen sekali dengan tawa khasnya," sambungnya.
Lebih lanjut, AHY juga menuliskan janji-janjinya kepada ibundanya.
"Kami akan senantiasa menjaga dan menemani Pepo, mengikuti semua nasehat Memo dan berupaya semaksimal mungkin mewujudkan keinginan dan cita-cita Memo," ungkap putra sulung mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono itu.
Tak lupa, AHY pun menyematkan doa untuk almarhumah.
"Sebagai anak, kini kami hanya bisa mendoakan semoga Memo bahagia dan senantiasa terlimpah rahmat & maghfirah dari Allah SWT. Al Fatihah. Aamiin.. Until we meet again, Mo," pungkasnya.
Begitu pula sang anak kedua, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) juga turut menuliskan kerinduannya di Instagram, @ibasyudhoyono.
Ibas mengunggah foto ibunya yang terlihat anggun dengan mengenakan kebaya berwarna merah.
Selain foto ibunya, Ibas juga mengunggah doa-doa untuk Ani Yudhoyono dan foto keluarga besar saat almarhumah masih hidup.
Sama seperti AHY, Ibas juga membubuhkan doa untuk sang ibunda di keterangan foto.
"6 Juli 1952 - 1 Juni 2019. Inna Lillahi Wa Inna Ilaihi Raajiu’un. “Sesungguhnya kami (Memo) adalah milik Allah SWT dan kepada-Nya lah Kami (Memo) Kembali," tulis Ibas.
“Ya Allah.. Ampunilah ia (Memo), berilah rahmat pada ia (Memo), Selamatkanlah ia (Memo) dan Maafkanlah ia (Memo),” sambungnya.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)