Patut Dicoba! Ternyata 5 Bahan Alami Ini Ampuh Usir Tikus dari Rumah, Salah Satunya Gunakan Kulit Jengkol

By Presi, Selasa, 16 Juni 2020 | 07:30 WIB
Patut Dicoba! Ternyata 5 Bahan Alami Ini Ampuh Usir Tikus dari Rumah, Salah Satunya Gunakan Kulit Jengkol (Istock )

NOVA.id - Tikus merupakan salah satu hama di dalam rumah yang sering membuat kesal.

Tak jarang kita mencoba mengusir tikus di dapur atau di ruangan lain dengan menggunakan racun berbahan kimia.

Ternyata bahan kimia tersebut malah bisa membahayakan kesehatan kita, lo, Sahabat NOVA.

Dari pada menggunakan bahan kimia yang membahayakan kesehatan, lebih baik mengusir tikus dengan bahan alami yang mudah kita temukan, seperti berikut ini.

Baca Juga: Pernah Hidup Susah Bertiga, Aurel Hermansyah Curhat: Buka Puasa dengan Mie Instan dan Tidur Bersama Tikus di Ruko

1. Kulit jengkol

Melansir Kompas.com, kulit jengkol merupakan obat pengusir tikus alami yang banyak digunakan petani di wilayah Hulu Sungai, Kalimantan Selatan secara turun-temurun.

Kulit jengkol memang tak bisa membunuh tikus seketika, tapi aromanya dapat membuat tikus menjauh dari area rumah.

Baca Juga: Suka Makan Jengkol dan Petai, tapi Takut Mulut Bau? Begini 5 Cara Ampuh Mengatasinya