NOVA.id - Memanaskan makanan dan minuman dengan microwave memang lebih praktis. Namun, kita harus hati-hati karena ada bahan makanan yang tidak boleh dipanaskan di microwave.
Apa saja jenis makanan dan minuman yang tidak boleh dipanaskan dengan microwave? Berikut seperti dirilis womansday:
Baca Juga: Tak Sampai 30 Menit, Begini Cara Mudah Membersihkan Microwave dengan Lemon
1. Air
Jangan menghangatkan air dingin dalam microwave. Cara ini hanya akan membuat air menjadi superpanas dan membuat lidah Anda melepuh.
Oleh karena itu, jika ingin menghangatkan air, gunakan ketel dan panaskan dengan kompor saja.