Dengan angka demikian, Anies Baswedan mengatakan kondisi Jakarta kian terkendali.
"Jakarta alhamdulillah sudah satu bulan ini angka positifnya rata-rata 5 persen."
"Bahkan dua hari ini 3,8 persen."
"Artinya kondisi di Jakarta sudah makin terkendali," kata Anies Baswedan dalam video yang diunggah kanal YouTube Pemprov DKI, Jumat (26/06).
Berdasarkan angka risiko menurut World Health Organization (WHO) atau organisasi kesehatan dunia, angka positif DKI Jakarta jauh di bawah yang direkomendasikan WHO.
WHO sendiri menetapkan angka positivity rate suatu wilayah harus 10 persen untuk bisa melaksanakan masa transisi.
Baca Juga: Dukung Pemulihan Ekonomi Nasional, Shopee Luncurkan Program untuk UMKM