Ibunda Meninggal Dunia, Once Mekel Ungkap Permintaan Terakhir sang Ibu yang Belum Sempat Dikabulkanya: Saya Menyesal

By Widyastuti, Sabtu, 27 Juni 2020 | 12:02 WIB
Ibunda Meninggal Dunia, Once Mekel Ungkap Permintaan Terakhir sang Ibu yang Belum Sempat Dikabulkanya: Saya Menyesal (Annisa Dienfitri/Grid.ID)

NOVA.id - Musisi Once Mekel kini sedang diselimuti kabar duka.

Ibunda Once Mekel, Josephine Mekel baru saja meninggal dunia pada Jumat (26/06).

Sebelum mengembuskan napas terakhirnya, Josephine sempat dilarikan ke Rumah Sakit Pondok Indah Jakarta Selatan.

Baca Juga: Sebelum Cerai, Ternyata Ahmad Dhani Sempat Minta Izin Poligami, Maia Estianty: Gue Mending Mundur daripada Ada yang Lain

Josephine Mekel juga diketahui mengalami sakit sebelum akhirnya meninggal.

"Udah enam hari sebelumnya sakit di rumah karena keluhan ada bisul di pangkal pahanya," papar Once Mekel dikutip dari Nakita.ID.

"Kami kira cuma seringan itu, ternyata kondisinya semakin lemah. Karena sulit makan lalu kami bawa ke rumah sakit," sambungnya.

Saat dibawa ke rumah sakit, diketahui sang ibu memiliki kadar gula darah tinggi, yang berpengaruh pada luka yang dialami.

Baca Juga: Sukses Menjadi Bos Kontrakan hingga 200 Pintu, Tukul Arwana Blak-blakan Akui Dapat Penghasilan Rp500 Juta per Bulan Hanya dari Bisnis Properti