Diberitakan Kompas.com, Boy William baru bisa hadir lantaran pandemi Covid-19.
"Karena Covid-19 dan waktu pertama dipanggil aku masih di luar negeri. Semua dari pesawat luar negeri harus karantina 14 hari. Jadi aku karantina dulu dan setelah selesai ada lock down di Indonesia, ya sudah, jadi baru bisa sekarang," jelasnya.
Saat diperiksa, mantan VJ ini mengaku dicecar 30 pertanyaan.
"Tadi lumayan banyak, lupa berapa, sekitar 30 pertanyaan," ujarnya, dilansir dari Wartakota.
Boy dipanggil menjadi saksi lantaran menerima imbalan atas jasa endorsenya, yaitu paket liburan ke Eropa gratis.
"Sebagai orang yang bekerja di digital platform kita menyediakan jasa untuk promosi mereka, dan mereka juga menyediakan jasa untuk kita terbang (ke Eropa), barter jasa aja," terangnya.
Mengenai jumlah kerugian uang, Boy mengaku tidak tahu banyak.
"Tapi semuanya sudah aman dan sudah diberesin sama teman-teman di sini dan kami sudah datang sebagai saksi juga. Kalau nominalnya aku kurang tahu, tapi benar aku menerima tiket jasa pulang pergi," imbuhnya.