Perempuan yang Tidurnya Mendengkur Disebut Berisiko Tinggi Terkena Kanker, Mitos atau Fakta?

By Widyastuti, Jumat, 7 Agustus 2020 | 15:34 WIB
Ilustrasi - Perempuan yang Tidurnya Mendengkur Disebut Berisiko Tinggi Terkena Kanker, Mitos atau Fakta? (tommaso79)

NOVA.id - Perempuan yang tidur dengan sleep apnea atau mendengkur disebut lebih rentan terserang kanker.

Hal itu menurut penelitian terbaru yang diterbitkan dalam European Respiratory Journal, risiko kanker meningkat dua hingga tiga kali lipat di antara perempuan dengan sleep apnea atau mendengkur.

Para peneliti telah menemukan bahwa perempuan yang mengorok memiliki peningkatan risiko terkena kanker.

Baca Juga: Selalu Didesak Netizen untuk Rujuk dengan Gading Marten, Gisella Anastasia Akhirnya Respons: Nggak Bisa Bilang Nggak Mungkin

Penelitian ini tidak menemukan hubungan sebab akibat tetapi menjelaskan hubungan antara hipoksia nokturnal pada perempuan dan peningkatan risiko kanker.

Penelitian ini diterbitkan dalam Jurnal European Respiratory. Demikian dilansir dari thehealthsite.

“Masuk akal untuk mengasumsikan bahwa sleep apnea adalah faktor risiko kanker, atau kedua kondisi tersebut memiliki faktor risiko yang sama, seperti kelebihan berat badan.

Di sisi lain, kecil kemungkinannya kanker menyebabkan sleep apnea,” kata Ludger Grote, Adjunct Professor dan kepala dokter dalam kedokteran tidur, dan penulis terakhir dari penelitian ini.

Baca Juga: Sebut IDI Kacung WHO, Jerinx SID Akhirnya Minta Maaf: Jangan Ditanggapi dengan Perasaan