Episode Terakhir It's Okay to Not Be Okay Cetak Prestasi, Kim Soo Hyun Sampaikan Salam Perpisahan

By Ratih, Senin, 10 Agustus 2020 | 18:02 WIB
Episode Terakhir It's Okay to Not Be Okay Cetak Prestasi, Kim Soo Hyun Sampaikan Salam Perpisahan (Soompi)

NOVA.id - Drakor It's Okay To Not Be Okay menayangkan episode terakhirnya pada Minggu (09/08) kemarin.

Selama 16 episode, drama yang dibintangi aktor Kim Soo Hyun dan aktris cantik Seo Ye Ji ini ramai diperbincangkan hingga sukses menggaet banyak penonton.

Dengan akhir yang bahagia, It's Okay To Not Be Okay berhasil mencetak prestasi.

Baca Juga: Teori di Drakor It's Okay to Not Be Okay, Ternyata Ibu Ko Moon Yeong dan Perawat Park Saudara Kandung

Melansir Soompi dari Nielsen Korea, episode terakhir drama ini mendapat rating tertinggi selama penayangannya.

Drakor ini mencetak rating 7,3 persen dan puncak tertinggi mencapai 7,6 persen.

Prestasi ini menjadikan It's Okay To Not Be Okay tayangan dengan rating tertinggi di jam tayangnya.

Baca Juga: Kim Soo-hyun Curi Perhatian Lewat Cara Berpakaian di Drama It's Okay to Not Be Okay, Ternyata Ada Makna Tersembunyi di Baliknya!

Sebagai bentuk terima kasih pada para penonton setianya, para pemain drama Korea ini mengucapkan salam.

"Terima kasih sudah menyaksikan It's Okay To Not Be Okay," ujar Kim Soo Hyun dilansir dari Soompi.

Aktor tampan itu juga memuji kerja keras semua pihak yang terlibat dalam proses pembuatan drama ini.

Baca Juga: Beradu Akting Pertama Kali di It's Okay to Not Be Okay, Kim Soo Hyun dan Seo Ye Ji Tak Malu-Malu Saling Lempar Pujian

"Semuanya, mulai dari sutradara, penulis skenario, staf, dan para pemain bekerja sangat keras.

Tim kreatif mengatakan kalau drama ini tentang menyembuhkan orang, tapi saya merasa saya lah yang paling disembuhkan," lanjutnya.

Soo Hyun berharap agar drama ini bisa membantu para penonton yang sedang dalam situasi sulit.

Baca Juga: Kelanjutan Drakor It's Okay to Not Be Okay Tayang Malam Ini, Berikut Sinopsis Episode 9: Kang Tae Abaikan Sang Kakak

"Semoga drama ini bisa membantu untuk semuanya. It's Okay To Not Be Okay!" ungkap Kim Soo Hyun.

Ia juga membagikan foto bersama Seo Ye Ji dan Oh Jung Se di laman Instagramnya.

"#ItsOkaytoNotBeOkay #MmM," tulisnya di caption.

Kim Soo Hyun, Seo Ye Ji, dan Oh Jung Se (dok. Instagram/soohyun_k216)

Baca Juga: Latihan Adegan It's Okay to Not Be Okay, Kim Soo Hyun Salah Tingkah Karena Seo Ye Ji Lakukan Ini

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)