Revival Fashion Festival 2020 Digelar, Hasil Kolaborasi Lazada dan Jakarta Fashion Week

By Dionysia Mayang Rintani, Selasa, 11 Agustus 2020 | 09:00 WIB
Revival Fashion Festival 2020 Digelar, Hasil Kolaborasi Lazada dan Jakarta Fashion Week (Lazada)

NOVA.id – Kembali berkolaborasi dengan Jakarta Fashion Week, Lazada Indonesia menghadirkan Revival Fashion Festival 2020 di Senayan City pada 7-9 Agustus 2020 lalu.

Pada Revival Fashion Festival tahun ini, Lazada menggandeng tiga desainer muda Indonesia.

Ketiga desainer tersebut adalah Sideline the Label, SVH Official, dan Ghaisani Hijab, yang menampilkan koleksi mereka secara eksklusif di Style Space Lazada.

Baca Juga: Pakai Rok Mini Seharga Rp 54 Juta, Penampilan Mentereng Isyana Sarasvati Berhasil Bikin Warganet Melongo

Monika Rudijono, Chief Marketing Officer Lazada Indonesia mengatakan, “Lazada sebagai platform destinasi fashion (fashion destination platform) kembali berkolaborasi dengan Jakarta Fashion Week.”

“Kami selalu berupaya menyediakan rangakaian produk berkualitas, tak terkecuali untuk kategori fashion,” jelas Monika.

Kolaborasi ini merupakan salah satu komitmen Lazada untuk terus mendukung tumbuhnya industri fashion tanah air dengan teknologi yang kami miliki.

Baca Juga: LBS Sleepwear, Koleksi Baru Lookboutiquestore Tepat di Ulang Tahun ke-8

(Lazada)

Selain memberikan inovasi pengalaman berbelanja, teknologi livestreaming Lazada dan fitur See Now Buy Now dapat menampilkan karya-karya desainer lokal terkemuka.

Fitur ini juga menjangkau lebih banyak konsumen untuk menyaksikan fashion show secara real-time dari ponsel dan membeli apa yang mereka lihat di runway secara langsung di aplikasi Lazada.

Saat kampanye Lazada Mid Year Super Sale di bulan Juli lalu, fashion dan apparel masih menjadi salah satu yang paling diminati oleh konsumen.

Baca Juga: Coach Create, Cocok untuk Menuangkan Ide Kreatif di Koleksi Pribadi

Koleksi dari Sideline the Label ()

Hal ini menandakan bahwa konsumen di Indonesia tetap mempercayai platform online dalam berbelanja produk fashion.

Hal ini tentunya menjadi peluang bagi para desainer berbakat tanah air untuk semakin dekat dengan konsumen mereka.

Indira, desainer Sideline the Label menyambut positif inisiatif kolaborasi dengan Lazada Indonesia dan Jakarta Fashion Week.

Baca Juga: ATS The Label Hadirkan Koleksi Masker untuk Sambut New Normal

“Di tengah masa pandemi ini, banyak pelaku usaha yang mengalami tekanan dalam menjalankan bisnis, sehingga kami harus mengambil beberapa langkah strategis salah satunya dengan memperluas jalur distribusi dengan teknologi, lewat kolaborasi dengan Lazada Indonesia di Revival Fashion Festival.”

Kolaborasi dengan Lazada ini juga telah membantu pengrajin di Borneo yang terlibat dalam pembuatan koleksi kami, sehingga mereka tetap produktif dan berkarya, bahkan di tengah tantangan pandemi.

Lebih lanjut, Bambang Wahyudi dari SVH Official mengatakan “Berkat teknologi Lazada, bisnis kami dapat berkembang lebih jauh karena kami dapat menjangkau lebih banyak calon konsumen dengan lebih efektif.”

Baca Juga: Keren! Tahun 2020 Bisa Tetap Tampil Gaya Tanpa Cemari Lingkungan

“Selain itu, kolaborasi ini juga memberikan kemudahan bagi pelanggan setia SVH untuk bisa mendapatkan koleksi terbaru SVH secara online melalui Lazada,” lanjut Bambang.

Mengusung tema Borneo, Sideline the Label menampilkan motif floral yang terinspirasi dari motif pada kain tenun traditional Borneo.

Koleksi ini dikemas secara modern, untuk tampilan yang kasual dan stylish untuk daily wear.

Baca Juga: 3 Item Busana yang Bikin Tampilan Hijab Minimalis Makin Stylish

Earth tone dan pastel palette dominan dalam koleksi ini.

Kerajinan tangan para pengrajin Borneo dengan sentuhan seni dan warna warna khas Borneo ditampilkan dalam koleksi ini.

Sementara weaving bag dengan material purun dan ceramic beads akan menjadi aksesoris pendukungnya.

Baca Juga: Berangkat dari Perjalanan Spiritual, Malikalouvre Terus Hadirkan Koleksi Cantik

Brand lain, SVH, merupakan label ready to wear dengan desain uniseks, fleksibel, dan mudah dipadupadan.

Koleksinya memungkinkan untuk bereksplorasi, mix & match antara menswear dengan womenswear dalam menemukan gaya yang paling nyaman dan cocok.

Inspirasi koleksi SVH di Revival Fashion Festival 2020 adalah kain tradisional dari Kalimantan dengan mengangkat tema Nila yang memiliki arti biru dalam Sansekerta.

Baca Juga: Lawan Covid-19 dengan Penuh Gaya Pakai Masker ala Chocochips

Di dalam koleksi ini banyak mengambil warna biru dan motif kain tradisional Kalimantan yang sayangnya saat ini sudah mulai langka.

Nah, kita bisa ketik Style Space di search bar dalam aplikasi Lazada untuk melihat koleksi JFW Revival Fashion Festival 2020.

Koleksi JFW Revival Fashion Festival 2020 dari Sideline the Label, SVH Official, Ghaisani Hijab dan berbagai desainer lainnya dapat dilihat dan dibeli dari tanggal 7-16 Agustus 2020 di Style Space, kanal khusus di aplikasi Lazada untuk koleksi yang terkurasi dari para desainer dan label terkini.

Baca Juga: Unik! Fashion and Cultural Festival 2020 Digelar Secara Online, Ada yang Berlatar Bandara hingga Lapangan Helikopter

Selama RFF 2020 berlangsung di tanggal 7-9 Agustus 2020, konsumen mendapatkan penawaran menarik berupa potongan harga hingga 30%.

Lalu di hari-hari selanjutnya sampai tanggal 16 Agustus terdapat penawaran berupa potongan harga hingga Rp150.000,00 untuk setiap pembelian koleksi yang tampil di panggung RFF 2020.

Untuk memudahkan konsumen, Lazada juga menyediakan booth di Senayan City lantai LG dari tanggal 7-16 Agustus 2020 untuk memberikan pengalaman offline to online (O2O) yang mudah bagi konsumen.

Baca Juga: Tampil Ceria dengan Koleksi Modern Exploration dari Charles & Keith

 

 

Di booth ini, kita dapat membeli koleksi yang diinginkan secara cashless dari aplikasi Lazada dan langsung mengambil barang yang dibeli atau bisa memilih untuk mengirimkan barang tersebut ke rumah.

“Komitmen kami terhadap industri fashion tanah air dipertegas dengan berbagai inovasi pengalaman berbelanja online dan teknologi terdepan yang disesuaikan dengan tren dan perubahan perilaku belanja konsumen,” jelas Monika.

Baca Juga: Tajir Melintir, Sarwendah Tak Segan Jualan Daster Secara Online, Intip Model-modelnya yuk!

“Saat ini, kami melihat potensi besar dari semakin banyaknya desainer berbakat Indonesia, dan  kami berharap kombinasi antara teknologi dan desain yang sesuai dengan zaman dapat membantu mendekatkan lebih banyak lagi desainer berbakat Indonesia dengan pecinta fashion hasil karya talenta bangsa,” tutupnya. 

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)