Jangan Sepelekan, Kulit Kaki Juga Butuh Disayang Selama New Normal

By Yunus,Maria Ermilinda Hayon, Jumat, 14 Agustus 2020 | 13:29 WIB
Jangan Sepelekan! Kulit Kaki Juga Butuh Disayang Selama New Normal (istock)

Selain itu, penggunaan sabun yang mengandung bahan antiseptik ternyata juga bisa menghilangkan kelembapan alami kulit.

“Mencuci kaki terlalu sering dan lama, serta tidak bersih hingga sabun tertinggal di kaki juga menyebabkan masalah ini,” tambah Dian.

Menurut Dian, perawatan untuk kulit kaki di antaranya sebagai berikut.

Baca Juga: 4 Bumbu Dapur yang Bisa Jadi Skincare Alami untuk Wajah Glowing

1. Praktikkan kebersihan kaki yang benar, meliputi membersihkan kaki secara menyeluruh, menghilangkan kulit mati, dan menjaga kulit tetap terhidrasi dengan pelembap yang baik.

2. Rutin menggunakan pelembap. Pilih yang tanpa pewangi, pewarna, dan bahan lain yang berpotensi menyebabkan iritasi.

3. Mandi dan merendam kaki menggunakan air hangat, bukan panas. Hindari sabun yang mengandung bahan antiseptik tinggi, yang berpotensi menyebabkan iritasi.

Baca Juga: Jangan Dipakai Lagi, 3 Tanda Ini Buktikan Produk Skincare Tak Cocok di Kulit

INFOGRAFIS: Cara Rawat Kulit Wajah (NOVA/Christina)