NOVA.id - Merayakan Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75, perancang busana Anne Avantie kembali memberi sumbangan berupa Alat Pelindung Diri (APD) untuk tim medis.
Kali ini APD yang disumbangkan istimewa, sebab Anne memberikan sentuhan khas hari Kemerdekaan berupa warna merah putih dalam APD yang diberi nama APD Dirgahayu tersebut.
Dalam akun Instagramnya, Anne mengunggah bagaimana tim medis mengenakan APD Dirgahayu lengkap dengan masker dan face shield.
Baca Juga: Jadi Sorotan, Inilah Sederet Makna Baju Adat NTT yang Dikenakan Presiden Jokowi
APD Dirgahayu sendiri terdiri dari jubah hazmat berwarna merah di bagian atas dan putih di bagian bawah.
Aksen bendera merah-putih juga dietakkan pada bagian dada atas dan tengah serta di ujung lengan panjang pakaian.
“Berbakti untuk negeri butuh CINTA yang begitu dalam seperti saya yang memberikan HATI untuk TIM MEDIS dengan menyumbangkan APD DIRGAHAYU (Alat Pelindung Diri),” tulis Anne seperti dikutip Kompas.com, Senin (17/8/2020).
Baca Juga: Rayakan Hari Kemerdekaan dan Bebas Berekspresi dengan Charles & Keith