Hadir dengan Terobosan Baru di IOOF 2020, Ini Dia Ulasan Mitsubishi Xpander MY20 yang Menawan

By Alsabrina, Selasa, 25 Agustus 2020 | 15:01 WIB
Ilustrasi Mitsubishi Xpander MY20 (Mitsubishimotors)

Varian Ultimate dan Exceed memiliki tampilan dengan konsep New Accent Instrument Panel dan Door Trim Wood Panel.

Sedangkan untuk varian sport, memiliki konsep Door Trim Silver Panel.

Head unit pun tak luput dari inovasi Mitsubishi.

Baca Juga: Mitsubishi Hadirkan Xpander Cross untuk Keluarga Indonesia, Seperti Apa?

Adanya 7-inch Touch Screen Audio menambah kenyamanan dan aksesbilitas penumpang pada varian Ultimate dan Sport.

Bagi konsumen yang ingin tetap terkoneksi dengan telepon namun tetap aman saat berkendara, bisa memilih varian sporty karena adanya fitur Hands Free Steering Switch.

Lebih lanjut, Xpander MY20 memiliki spesifikasi (P) 4.475mm x (L) 1.750mm x (T) 1.730mm.

Baca Juga: Mitsubishi Bawa Layanan Bengkel ke Rumah di Tengah Pandemi Covid-19