Di Era Pandemi, Vivi Zubedi Tunjukkan Kemampuan Perempuan agar Tetap Berkontribusi Berkepemimpinan terhadap Masa Depan Indonesia yang Lebih Baik

By Widyastuti, Jumat, 28 Agustus 2020 | 21:41 WIB
Di Era Pandemi, Vivi Zubedi Tunjukkan Kemampuan Perempuan agar Tetap Berkontribusi Berkepemimpinan terhadap Masa Depan Indonesia yang Lebih (Instagram/vivizubedidaily)

NOVA.id - Saat ini Indonesia masih berjuang melawan pandemi Covid-19.

Banyak sekali sektor ekonomi yang terdampak pandemi Covid-19 ini, salah satu yang terdampak adalah bisnis fesyen.

Salah satu desainer Indonesia dan pemilik brand busana muslim Indonesia “VIVIZUBEDI”, Vivi Mar’i Zubedi, menanggapi adanya pandemi di satu sisi dapat menggerakkan semangat para pelaku bisnis fesyen untuk terus produktif dalam berkarya serta melakukan adaptasi membangkitkan perekonomian negeri ini.

Baca Juga: Jangan Sembarangan, Ini 7 Cara Merawat Kulit Sensitif yang Benar

Sebagai salah satu brand yang turut memperhatikan isu sosial dan ekonomi diIndonesia, Vivi bersama Yayasan VIVIZUBEDI Indonesia telah melakukan berbagaikegiatan sosial diantaranya; program Sedekah #CegahCovid, pembagian beras gratis diBanjar Baru dan lainnya dalam masa Pandemi.

Sebelumnya VIVIZUBEDI juga telah menjalankan beberapa program yaitu di antaranya kampanye #1000MukenuntukIndonesia dan program pembangunan Masjid di beberapa daerah di Indonesia.

Dalam perjalanan kariernya bersama VIVIZUBEDI Brand, Vivi menjadi salah satu tokoh yang kerap menaruh perhatian pada pemberdayaan perempuan.

Baca Juga: Kabar Baik, Mulai September Siswa akan Dapat Internet Gratis 35 GB dan Guru 42 GB per Bulan dari Pemerintah