Logo RANS Terpampang Jelas di Badan Pesawat Garuda hingga Bikin Raffi Ahmad Trending di Twitter, Begini Penjelasan Dirut Garuda Indonesia

By Widyastuti, Minggu, 30 Agustus 2020 | 21:35 WIB
Raffi Ahmad dan keluarga kecilnya (instagram/raffinagita1717)

"Itu surprise saja buat Raffi, dia kan support Garuda di acara IG Garuda Indonesia Talks," ujar Irfan dilansir dari Kompas.com, Minggu (30/08).

Irfan mengatakan, Raffi sedang berkunjung ke Garuda dan ke bengkel pesawat Garuda atau Garuda Maintenance Facility (GMF) Aero Asia.

Kunjungan Raffi tersebut dilakukan sebagai bagian dari aktivitas nge-vlog Youtuber tersebut.

Baca Juga: Semakin Mengukuhkan Diri Sebagai Sultan, Raffi Ahmad Pamer Foto di Badan Pesawat dengan Logo Rans

"Dia mau nge-vlog di Garuda, Kita kasih surprise dengan logonya ada di salah satu pesawat kita," ujar dia.

Dalam fitur Insta Story-nya, Raffi juga menunjukan penampilan bagian dalam pesawat itu bersama CEO Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra.

Baca Juga: Saling Sindir Setelah Resmi Bercerai dengan Meggy Wulandari, Mbah Mijan Bongkar Rahasia Kiwil Bisa Beristri Dua hingga Singgung Soal Pelet

Unggahan Raffi Ahmad memajang logo RANS miliknya sejajar dengan Garuda Indonesia di badan pesawat (Tangkap layar Instagram/@raffinagita1717)