NOVA.id – Angka kejadian covid-19 di Indonesia masih belum menunjukkan perbaikan.
Bahkan, berdasarkan data terbaru dari pemerintah, saat ini kasus sudah lewat dari angka 222.000 (per 15 September 2020) dengan penambahan signifikan tiap harinya di berbagai daerah.
Kondisi ini pastinya sangat mengkhawatirkan jika tiap individu tidak mematuhi anjuran protokol kesehatan.
Baca Juga: Tips Rawat dan Dampingi Orang dengan Demensia dari Alzheimer Indonesia
Bahkan dampak terburuknya, hal ini mengakibatkan terjadinya lonjakan angka pasien dan akhirnya rumah sakit tidak dapat mengakomodasi para pasien tersebut
Di balik fakta negatif itu, kita perlu memberikan apresiasi lebih kepada para petugas medis.
Faktanya, sebagai garda terdepan mereka merupakan individu yang memiliki dedikasi dan keberanian tinggi untuk tetap merawat pasien dengan virus mematikan ini.
Baca Juga: Bisa Jadi Sinyal Masalah Kesehatan, Ini 4 Penyakit yang Ditandai dengan Kentut Terlalu Bau