SM Entertainment Siap Buka Sekolah untuk Jadi Bintang K-Pop dan K-drama, Tertarik?

By Siti Sarah Nurhayati, Sabtu, 19 September 2020 | 11:32 WIB
Grup vokal Super Junior, salah satu idol sukses besutan SM Entertainment (DOK. INSTAGRAM @SMTOWN)

NOVA.id - Siapa sih yang enggak kenal dengan agensi hiburan SM Entertainment, yang masuk dalam kategori 3 agensi terbesar di Korea Selatan?

Kalau sudah lama mengikuti dunia per-Kpop-an dan K-drama, sudah pasti Anda tak asing dengan namanya.

Jelas saja, wong banyak idol terkenal yang selalu menghiasi layar kaca internasional lahir dari sana kok.

Baca Juga: SM Entertainment Bantah Chen EXO Telah Melangsungkan Pernikahan

Bahkan, berkat kesuksesannya, SM Entertainment kini menjelma jadi agensi yang paling diincar “si calon” trainee, yang ingin mengembangkan bakat dan memulai debut perdananya.

Nah, kabar bahagianya, semua itu kini bukan lagi sekadar angan atau hanya impian semata.

Sebab SM Entertainment baru saja melebarkan sayapnya ke dunia pendidikan dengan menyediakan fasilitas pendidikan seni global untuk melatih calon idol, yang diberi nama SM Institute (SMI).

Baca Juga: Wendy Red Velvet Jatuh dari Panggung hingga Alami Patah Tulang, SM Entertainment dan SBS Buka Suara