Buktikan Eksistensi, Pasha Rilis Album Solo Perdana Tanpa Band Ungu

By Aghnia Hilya Nizarisda, Kamis, 1 Oktober 2020 | 06:00 WIB
Buktikan Eksistensi, Pasha Rilis Album Solo Perdana Tanpa Band Ungu (DOK. TRINITY)

NOVA.id - Terkenal sebagai vokalis band Ungu, Pasha buktikan eksistensi dirinya dengan merilis album solo perdananya.

Dalam album solo bertajuk Di Atas Langit itu, Pasha akan tampil seorang diri. Ternyata, proyek solo karier ini adalah hal yang diidamkannya sejak lama.

Lantas, dalam album itu akan ada 8 lagu yang tiga di antaranya adalah tulisan Pasha sendiri. Sedangkan sisanya, Pasha menggaet Veki Fischer, musisi dari Palu.

Baca Juga: Pasha Ungu Unggah Foto Lawas, Kecantikan Ibu Mertua Adelia Wilhelmina Jadi Sorotan Netizen

Tak hanya itu, single mellow bertajuk Sumpah Demi Apa pun terpilih lagu pertama yang akan menandakan dirinya sebagai Solois.

“Karena temanya mellow, secara umum lagu ini bisa didengarkan saat apa aja. Instrumen sendiri, saya dibantu oleh Ivan Sunusi, salah satu pianis terbaik di kota Palu.

Alhamdulillah, kita bisa menikmati hasil jemari-jemarinya bermain di lagu Sumpah Demi Apa," jelas Pasha.

Baca Juga: Pasha Ungu Bikin Heboh Gara-Gara Berambut Pirang saat Berbaju Dinas, Intip Potretnya