Sering Alami Mata Berkedut? Hati-hati Bisa Jadi Pertanda Masalah Kesehatan

By Widyastuti, Minggu, 4 Oktober 2020 | 00:38 WIB
Ilustrasi - Sering Alami Mata Berkedut? Hati-hati Bisa Jadi Pertanda Penyakit Ini (stock_colors)

NOVA.id - Mata berkedut rasanya pernah dialami banyak orang.

Tetapi sebenarnya apa arti dari mata yang sedang berkedut bagi kesehatan?

Kelopak mata yang berkedut ternyata memberikan sinyal pada kita bahwa ada hal yang salah pada tubuh kita.

Menurut Dr Ming Wang, PhD dari Wang Vision 3D Cataract & Lasik Center hal ini adalah sesuatu yang tak perlu terlalu dikhawatirkan.

Baca Juga: Wow, Berhubungan Intim dengan Pria yang Lebih Tua Ternyata Membawa Kebahgiaan, Simak 5 Alasan Berikut

Berikut ini beberapa alasan umum kenapa kelopak mata kita berkedut.

Stres, kelebihan kafein, dehidrasi hingga kelelahan bisa jadi sesuatu yang membuat mata kita berkedut.

Selain itu ketegangan mata, mata kering, masalah gizi dan alergi juga bisa menjadi masalah dari hal tersebut.

Baca Juga: Baru Gajian Langsung Habis? Atasi dengan 5 Tips Pintar Atur Uang Ini

 

Dr. Hardik Soni, MD menjelaskan bahwa masalah kedutan ini jarang bisa berefek pada masalah gangguan otak dan saraf tertentu.

Tetapi jika kedutan berlangsung beberapa minggu dan disertai gejala yang lainnya, seperti berkedut di bagian lain wajah, mata merah, bengkak atau keluar cairan, disarankan untuk mencari bantuan medis.

Untuk mengurangi kedutan pada mata, yang pasti kita harus mengetahui faktor apa yang menyebabkannya.

Baca Juga: Yuk Tetap Jalani Hobi dari Rumah Walau di Masa Pandemi, Begini Caranya

Seperti tidur banyak, mengurangi konsumsi kafein dan jaga mata tetap terhidrasi.

Bisa juga dengan melakukan apa yang kita sukai untuk mengurangi stres.

Kita juga bisa melakukan pengompresan pada mata untuk menyembuhkan mata yang berkedut.(*)