Contohnya light pink, light salmon, atau light brown.
“Lalu untuk yang kulitnya warnanya medium, bisa pilih warna dusty pink, orange salmon, dan warna-warna bata,” ujar Barry dalam suatu acara virtual, Jumat (9/10/2020).
Sedangkan bagi mereka yang memiliki kulit berwarna gelap, disarankan untuk memilih lipstik dengan warna-warna terracotta, merah marun, dan dark pink.
Warna-warna tersebut dikatakan oleh Barry sangat cocok untuk kulit gelap.
Tak hanya melihat dari kulit, pemilihan warna untuk lipstik juga bisa berdasarkan bibir. Beberapa orang ada yang memiliki bibir pucat sehingga harus lebih pintar memilih.
“Kalau untuk bibir pucat, coba naikkan warna lipstiknya agak sedikit lebih gelap, tapi jangan terlalu gold, bisa dusty pink.
Baca Juga: Tak Hanya untuk Bibir, Lipstik Merah Bisa Dipakai untuk Samarkan Bekas Jerawat