Sering Alami Mimpi Ketemu Ular? Begini Penjelasannya Menurut Sudut Pandang Psikologi

By Widyastuti, Rabu, 21 Oktober 2020 | 10:32 WIB
Ilustrasi - Sering Alami Mimpi Ketemu Ular? Begini Penjelasannya Menurut Sudut Pandang Psikologi (Istock)

NOVA.id - Pasti kita pernah dengar mitos tentang keberadaan jodoh yang sudah dekat jikalau bermimpi ketemu ular

Bahkan, beberapa masyarakat Indonesia terutama suku Jawa mempercayai mitos tersebut.

Namun, apakah arti mimpi bertemu ular pertanda jodoh sudah dekat memang benar?

Keyakinan tiap orang tentu berbeda-beda.

Baca Juga: Sering Merasa Sedih atau Tertekan Selama Hamil? Yuk Coba 6 Tips Bahagia Ini

Ada yang mungkin secara kebetulan pernah mengalaminya dan tepat seperti apa yang dikatakan oleh mitos tadi.

Jadilah, mimpi bertemu ular semakin dikaitkan dengan mitos soal jodoh.

Karena memang biasanya, mitos terlahir dari kebetulan-kebetulan yang tak disengaja kerap dialami oleh masyarakat.

Namun seiring perkembangan zaman dan ilmu pengetahuan, makna dari sebuah mimpi ini bisa terungkap lewat sudut pandang psikologi.

Apalagi, mimpi memang biasanya dikendalikan oleh alam bawah sadar yang memang menjadi salah satu fokus dari bidang ilmu tersebut.

Baca Juga: 4 Kesalahan Pola Didik Anak oleh Orangtua yang Harus Segera Diperbaiki