NOVA.id - Bercerai bukan berarti hubungannya usai. Justru bagi Gading Marten dan Gisella Anastasia, perceraian adalah gerbang menuju sebuah hubungan yang saling menguatkan.
Buktinya, meski sudah resmi bercerai pada 23 Januari 2019 silam, keduanya masih sama-sama memberikan dukungan.
Bukan lagi sebagai pasangan, tapi Ayah-Ibu bagi putri sulungnya, Gempita Nora Marten.
Baca Juga: Tak Punya Target Menikah, Gading Marten Singgung Soal Perceraiannya dengan Gisella Anastasia
Gading mengaku akan memberikan apa pun yang berkaitan dengan Gempi hingga melindunginya.
Termasuk Gisel yang hingga saat ini masih sering mendapat perundungan warganet lantaran dianggap terlalu cepat pindah ke lain hati, pasca bercerai dengan Gading.
Padahal berkali-kali keduanya sudah menjelaskan bahwa perceraian mereka bukanlah karena orang tiga.
Dikutip dari Kompas.com, pelakon film Love for Sale ini bilang, “Ini keputusan kita berdua dan orang enggak perlu cari tahu, Siapa yang salah sih? Kenapa sih?"
"Pokoknya saya sama Gisel sudah ketok palu cerai, dia bebas mau ngapain aja, dong? Jadi menurut saya, orang yang masih menyalah-nyalahkan Gisel, ngapain juga?” sambungnya.
Gading sempat bilang, perceraian ini terjadi karena sifatnya yang cenderung pendiam dan sering menyimpan masalah hingga berlarut-larut, dibanding membaginya dengan Gisel.
“Karena saya kadang berpikir, kayaknya istri saya lagi capek deh, kayaknya mending enggak usah deh. Tunggu waktu yang tepat," kilahnya.
Namun, hingga talak dilayangkan masalah itu seakan tak bisa terselesaikan.
Bahkan, Gading tak menyadari jika hal itu akhirnya membawa malapetaka bagi rumah tangga mereka.
Baca Juga: 35 Tahun Menikah, Roy Marten dan Anna Maria Dapat Doa Spesial dari Gading Marten
Sehingga jika harus ada pihak yang disalahkan, lelaki berusia 38 tahun ini akan maju paling depan.
Makanya, saat Gisel masih mendapat perundungan, Gading sangat membela sang mantan.
“Saya belain Gisel. Dia kan ibunya anak saya. Maksudnya, kita enggak berhasil sebagai pasangan, tapi kita harus berhasil sebagai orangtua. Sampai kapan pun dia ibunya Gempi," selorohnya.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store. (*)