Berkali-kali Pecahkan Rekor, BLACKPINK Berhasil Berikan Warna Baru Musik Dunia

By Siti Sarah Nurhayati, Kamis, 22 Oktober 2020 | 20:02 WIB
BLACKPINK Tampil Pertama Kali di Coachella, Rose: Rasanya Seperti Mimpi yang Jadi Nyata Berada di Sini (youtube)

Setelah sukses di Korea Selatan, hanya dalam hitungan bulan, Blackpink lantas melakukan konser di beberapa negara, seperti Jepang, hingga wilayah asia lainnya sampai akhirnya terkenal di seluruh penjuru dunia.

Padahal pada tahun 2018 itu, grup K-Pop besutan YG Entertainment ini baru memiliki 9 lagu saja. 

Comeback

Berkat kesuksesannya, Blackpink kembali mengukir sejarah saat diundang di panggung festival musik paling populer di dunia, Coachella, pada 2019 kemarin.

Baca Juga: Terjemahan Lirik Lovesick Girls dan Link Lagu Terbaru Blackpink

Mereka jadi grup K-Pop pertama yang berlaga di sana.

Sempat vakum selama 1,5 tahun setelah merilis single terakhirnya, Kill This Love (April 2019), grup K-Pop beranggotakan Jennie Kim, Roseanne Park, Lalisa Manoban, dan Kim Ji-soo ini memutuskan comeback dan menyapa penggemarnya pada pertengahan Juni 2020 lalu.

Mereka merilis single terbaru bertajuk How You Like That, yang langsung pecahkan 5 rekor baru dunia, yakni Most Viewed YouTube Video in 24 Hours, Most Viewed Music Video on YouTube in 24 Hours, Most Viewed YouTube Music Video in 24 Hours by a K-Pop Group, Most Viewers for the Premiere of a Video on YouTube, dan Most Viewers for the Premiere of a Music Video on YouTube.

Tak berhenti di sana, dalam dua bulan terakhir ini BLACKPINK juga kembali membuat gebrakan baru dengan merilis single Ice Cream ft. Selena Gomez.

Baca Juga: Selamat! BTS dan Blackpink Berhasil Masuk Nominasi People's Choice Awards 2020